Viola Club Indonesia: Merayakan Kecintaan Klub dengan Bermartabat

14 Maret 2022 10:57

GenPI.co - Presiden Viola Club Indonesia (VCI) Dhayan Amiey mengatakan, merayakan kecintaan klub bola seharusnya dilakukan dengan cara bermartabat.

Ketua suporter Fiorentina di Indonesia ini mengatakan, sebagai komunitas resmi yang diakui klub, pihaknya selalu mendorong anggotanya untuk terus menggunakan link streaming resmi ketika menonton klub kesayangannya bertanding.

Perbedaan jarak yang jauh antara Italia dan Indonesia, tak semestinya membuat para suporter menempuh cara-cara ilegal demi mendukung tim bola.

BACA JUGA:  Cak Sodiq dan Fibri Viola di JPNN Musik Jos, Fan Langsung Suka

"Kalau cinta sama klub, salah satu buktinya ialah berlangganan ke link resmi," kata Amiey kepada GenPI.co, Minggu (13/3).

Amiey mengatakan, pihaknya tak pernah merekomendasikan link ilegal kepada anggotanya hanya demi bisa menonton Fiorentina bertanding.

BACA JUGA:  Fibri Viola Nyanyikan Pudar Ambyar di JPNN Musik, Ceritanya Dalam

Menurutnya, platform resmi yang menayangkan Liga Italia sekarang sudah banyak.

Selain itu, harga yang ditawarkan pun terjangkau sehingga tak ada alasan lagi untuk menonton dengan link ilegal.

BACA JUGA:  Viola Club Indonesia Gelar Nobar Dukung Fiorentina

"Ada yang protes 'kadang Fiorentina enggak ditayangin', konteksnya bukan itu. Konteksnya ialah Anda mendukung Fiorentina caranya ya dengan berlangganan platform resmi," katanya.

Selain link menonton bola, Amiey juga menyoroti penggunaan jersey yang tidak original.

Ketua VCI ini mengaku sering disindir karena dianggap kehilangan momen saat tim meluncurkan jersey baru.

Banyak yang menyarankan dirinya membuat jersey replika sehingga bisa dibeli dan mendapatkan keuntungan buat komunitas.

"Itu tidak etis. Kami fans club resmi diakui di Italia dan Fiorentina, tetapi masa tega bikin jersey kw," katanya.

Menurutnya, saat musim masih berlangsung, klub tentu membutuhkan banyak dana demi keberlangsungan tim.

Amiey menyebut, salah satu sumber pemasukan ialah dari penjualan jersey.

"Klub lagi butuh duit masa tega-teganya kami menjual jersey kw. Kami tidak sampai hati menjual kecintaan kami demi keuntungan semata," tutupnya.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu Reporter: Chelsea Venda

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co