Kalimat Membara Kim Pan Gon Sebelum Malaysia Bantai Filipina

24 Maret 2022 04:30

GenPI.co - Pelatih asal Korea Selatan, Kim Pan Gon menyerukan kalimat membara tepat sebelum Timnas Malaysia sukses membantai Filipina di FIFA Match Day.

Seperti diketahui, tiga negara di ASEAN yakni Malaysia, Filipina dan Singapura menjalin kesepakatan untuk menggelar pertandingan FIFA Match Day bersama.

Berlokasi di Singapura bertajuk FAS Tri-Nations Series 2022 tersebut dibuka dengan pertandingan antara Malaysia melawan Filipina, Rabu (23/3).

BACA JUGA:  Bungkam Malaysia, Bagas/Fikri Bikin All England 2022 Terpana

Laga tersebut juga menjadi pertandingan perdana Malaysia setelah mendatangkan Kim Pan Gon sebagai pengganti Tan Cheng Hoe sejak awal Februari lalu.

Bermain di National Stadium Singapura, Malaysia berhasil membantai Filipina dengan skor 2-0.

BACA JUGA:  Bagas/Fikri Juara All England 2022, Media Malaysia Iri

Dua gol milik Malaysia tersebut disumbangkan oleh winger Johor Darul Ta'zim F.C, Akhyar Rashid pada menit ke-3 dan ke-24.

Hasil tersebut tentu sesuai dengan latihan yang telah digelar Kim Pan Gon sejak 14 Maret lalu.

BACA JUGA:  Timnas Indonesia Tak 1 Grup dengan Malaysia di SEA Games 2021

Melansir dari Utusan pada Rabu (23/3), sebelum laga Kim Pan Gon mengaku sangat puas dengan hasil latihan dan optimistis skuadnya bisa memberikan kejutan pada FIFA Match Day.

"Saya puas dengan sesi latihan yang kami lakukan di mana para pemain dapat beradaptasi dengan cepat ketika kami membantu mereka dengan berbagai informasi selama sesi latihan. Kami berkomunikasi dengan baik untuk membantu mereka," kata Kim Pan Gon.

"Saya yakin dengan apa yang mereka tunjukkan di sesi latihan. Saya sudah melihat kualitas mereka dan mereka bisa membuktikan kemampuannya di pertandingan sesungguhnya nanti," imbuhnya.

Kendati demikian, kompatriot Shin Tae Yong tersebut tetap meminta publik untuk tidak terlalu berekspektasi tinggi dalam laga uji coba di Singapura.

Pasalnya, Kim Pan Gon menilai para pemain perlu waktu untuk menyesuaikan diri dan mencerna informasi serta gaya permainan baru yang dibawanya.

"Hanya saja kita harus bersabar karena pemain bukan mesin, mereka adalah manusia yang butuh waktu untuk menyesuaikan diri dengan informasi baru yang diterima. Mereka bukan komputer yang dapat bertindak segera," ujar Kim Pan Gon.

"Kita harus menunggu dan kami akan membimbing mereka dengan cara yang benar. Jadi kami butuh waktu untuk membentuk tim yang lebih baik lagi," tegasnya.

Terlepas dari itu, selanjutnya Timnas Malaysia akan berhadapan dengan tuan rumah, Singapura pada Sabtu (26/3) mendatang.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co