Kisah Tangan Sakti Bintang Timnas Voli Farhan Halim

31 Mei 2022 18:03

GenPI.co - Bintang Timnas Voli Putra Indonesia Farhan Halim memiliki tangan sakti yang bisa menghancurkan lawan-lawannya.

Salah satunya melalui jump serve. Sudah sangat banyak jump serve Farhan yang tidak bisa dibendung lawan.

Selain itu, pemain asal Kabupaten Bandung tersebut sangat piawai melancarkan spike keras dari jarak tiga meter.

BACA JUGA:  Timnas Voli Meledak, Rivan Nurmulki Ungkap Fakta Miris

Mau bukti terbaru? Lihat saja aksi Farhan Halim pada SEA Games 2021 di Vietnam.

Serentetan serangan maut bintang Timnas Voli Putra Indonesia itu meluluhlantakkan pertahanan lawan.

BACA JUGA:  Perjalanan Cinta Berliku Bidadari Voli Indonesia, Yolla Yuliana

Wajah libero Timnas Vietnam pun sempat terkena bola hasil spike keras Farhan.

Tangan Farhan sebenarnya tidak lengkap karena jari kelingking kirinya putus.

BACA JUGA:  Wajahnya Seperti Barbie, Bidadari Voli Rusia Jadi Ratu Kecantikan

Penggawa Jakarta Pertamina Energi pada Proliga 2022 itu mengaku kelingkingnya putus saat dirinya masih duduk di bangku kelas lima sekolah dasar (SD).

“Jatuh dari atas. Langsung putus. Itu seminggu mau Lebaran,” kata Farhan dalam kanal YouTube yang diunggah pada 1 Desember 2021.

Farhan pun mengaku sempat minder ketika ditanya teman-temannya soal kelingkingnya.

Namun, lama-kelamaan Farhan pun akhirnya bisa menerima keadaannya.

“Sudah dari sananya, Mas, Jangan malu,” ucap pemain Timnas Voli Putra Indonesia Farhan Halim. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co