Ide Gila Juventus, Datangkan Neymar dan Cristiano Ronaldo

23 Juni 2022 12:57

GenPI.co - Klub raksasa Italia Juventus dikabarkan memiliki ide gila dengan ingin mendatangkan dua bintang dunia, Neymar dan Cristiano Ronaldo sekaligus di bursa transfer mendatang.

Saat ini, masa depan Neymar bersama Paris Saint-Germain (PSG) tampaknya tidak lebih baik dari Ronaldo bersama Manchester United.

Kedua bintang ini menjalani musim yang sulit bersama tim masing-masing hingga diisukan merapat ke Juventus.

BACA JUGA:  Tinggalkan Manchester United, Cristiano Ronaldo ke AS Roma

Neymar yang didatangkan dari Barcelona oleh PSG pada 2017 gagal tampil memesona akibat sering mengalami cedera dan gagal membantu timnya meraih gelar Liga Champions.

Direktur olahraga PSG yang baru, Luis Campos tampaknya siap melepas Neymar jika ada ada klub lain yang berminat.

BACA JUGA:  Pernah Latih Cristiano Ronaldo, Zidane Tak Sudi Tangani Messi

Berdasarkan laporan jurnalis Italia, Luca Momblano di Football Italia, Rabu (22/6) mengklaim bahwa Neymar telah ditawarkan kepada raksasa Serie A Juventus dengan status pinjaman.

Namun, tentu tidak mudah bagi Juventus untuk menyanggupi gaji Neymar yang dikabarkan mencapai 30 juta eruo per musim.

BACA JUGA:  Cristiano Ronaldo Bikin Bidadari Tergila-gila, Georgina Waspada

Selain Neymar, Luca Momblano juga mengabarkan bahwa agen Cristiano Ronaldo yakni Jorge Mendes telah menghubungi Juventus untuk menawarkan jasa kliennya.

Pasalnya, jika Ronaldo tetap bersama Manchester United, megabintang Timnas Portugal tersebut dipastikan tidak akan tampil di Liga Champions 2022/23.

Tidak hanya itu, musim pertamanya kembali ke Manchester United juga tidak dapat dikatakan gemilang, karena gagal membantu timnya meraih satu gelar pun di musim 2021/22.

Apalagi, kembalinya Ronaldo ke Turin dinilai bisa membantu Juventus yang saat ini membutuhkan sosok striker kuat usai ditinggal oleh Paolo Dybala dan Federico Bernardeschi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co