Park Hang Seo Siap Tinggalkan Timnas Vietnam, Begini Katanya

23 Juli 2022 07:57

GenPI.co - Pelatih Timnas Vietnam, Park Hang Seo mengungkapkan perasaannya yang siap untuk meninggalkan tim asuhannya di masa mendatang.

Seperti diketahui, kontrak Park Hang Seo bersama Federasi Sepak bola Vietnam (VFF) akan segera berakhir pada Januari 2023.

Sebelum masanya berakhir, Park Hang Seo mengaku pihaknya akan bertemu dengan VFF untuk membahas negosiasi perpanjangan kontrak.

BACA JUGA:  Shin Tae Yong Buka-bukaan soal Hubungannya dengan Park Hang Seo

"Melalui agen, saya akan melakukan negosiasi kontrak baru dengan VFF pada Oktober tahun ini. Saya akan berusaha melakukan pekerjaan dengan baik," ujar Park Hang Seo dilansir dari Bongdaplus, Jumat (22/7).

Sejatinya, Park Hang Seo siap untuk meninggalkan Vietnam di masa depan, hanya saja untuk saat ini dirinya masih ingin mempersiapkan fondasi yang kokoh untuk penerusnya kelak.

BACA JUGA:  Park Hang Seo Mundur dari Vietnam, Latih Timnas Indonesia?

"Pada masa yang akan datang, akan ada penerus saya. Saat ini saya masih ingin berusaha mempersiapkan fondasi untuk orang yang akan menggantikan saya di pekerjaan ini," sambungnya.

Kiprah Park Hang Seo di Vietnam telah terbentuk sejak 2017, dalam waktu kurang lebih lima tahun berkarier, juru taktik asal Korea Selatan itu telah membawa sederet prestasi bagi skuad The Golder Star.

BACA JUGA:  Pengamat Vietnam Tak Rela Park Hang Seo ke Timnas Indonesia

Beberapa prestasi tersebut seperti gelar Piala AFF 2018 serta medali emas SEA Games 2019 dan 2021, runner up di Piala Asia U-23 2018 serta membawa Vietnam menghuni peringkat keempat di Asian Games 2018.

Di bawah kepemimpinannya, Vietnam pun menjelma menjadi salah satu tim terkuat di Asia Tenggara, mereka bahkan satu-satunya negara ASEAN yang berada di peringkat 100 besar dunia.

Saat ini, Park Hang Seo sedang mempersiapkan Timnas Vietnam untuk bertempur pada Piala AFF 2022 yang akan digelar mulai akhir tahun 2022.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co