Timnas Indonesia Siap Hadapi Piala Dunia Amputasi 2022

03 Agustus 2022 16:10

GenPI.co - Pelatih Timnas Sepak Bola Amputasi Indonesia Bayu Guntorl mengatakan telah menemukan celah untuk para pemainnya.

Celah tersebutmengenai pemberian latihan dan informasi kepada para pemain, terutama yang bukan pesepak bola sebelumnya.

Adapun background para pemain berbeda-beda, ada yang belum pernah bermain sepak bola.

BACA JUGA:  Jokowi Sampaikan Kabar Mengerikan, Rakyat Diminta Banyak Berdoa

"Karena ada beberapa hal yang dalam sepak bola amputasi dan non disabilitas itu berbeda," ujarnya saat ditemui di kawasan Lebak Bulus, Jakarta, Rabu (3/8).

Atas hal tersebut dia mengaku telah menemukan celah.

BACA JUGA:  Sri Mulyani Jujur, Ternyata Uang Negara Triliunan Ada di Sini

"Kami dari tim pelatih telah menemukan celah agar teman-teman yang background-nya bukan sepak bola bisa lebih paham," ungkapnya.

Celah tersebut lebih kepada pemahaman mengenai sepak bola.

BACA JUGA:  Begini Persiapan Timnas Amputasi Indonesia di Piala Dunia 2022

"Bagaimana mereka bisa bermain sepak bola dengan benar. Termasuk fundamentalnya, seperti passing, shooting, dan kontrol bola," jelas Bayu.

Dia mengatakan sejauh ini para prmainnya sudah meningkat sejak dimulainya pemusatan latihan (TC) enam minggu lalu.

Timnas Amputasi Indonesia akan mengikuti Piala Dunia Amputasi di Turki pada 1-9 Oktober 2022. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cahaya Reporter: M Gazza Roosaryatama

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co