Belum Terpuaskan, Dewi Bulu Tangkis Malaysia Ketagihan Ganti Pasangan

13 September 2022 10:57

GenPI.co - Dewi bulu tangkis Malaysia Goh Liu Ying masih belum puas untuk mengganti pasangan duetnya di lapangan.

Sejak berpisah dari mantan tandemnya, Chan Peng Soon tahun lalu, Goh Liu Ying sepertinya belum berhasil menemukan pengganti yang memuaskan.

Goh Liu Ying sempat berduet dengan Ong Yew Sin yang memutuskan untuk fokus di ganda putra bersama Teo Ee Yi.

BACA JUGA:  Media Malaysia Mulai Khawatir dengan Asnawi Mangkualam

Duet Goh Liu Ying dengan Soong Joo Ven juga berakhir serupa setelah mantan tandemnya ingin fokus di tunggal putra.

Peraih medali emas Olimpiade Rio 2016 tersebut kini dikabarkan akan berduet dengan pemain yang lebih muda yakni Low Juan Shen di nomor ganda campuran Vietnam Open 2022.

BACA JUGA:  Rexy Mainaky Target 2 Emas Asian Games ke Malaysia, Remehkan Indonesia?

Vietnam Open 2022 sendiri akan digelar di Nguyen Dun Stadium, Ho Chi Minh City pada 27 September hingga 2 Oktober 2022.

Melansir dari The Star, Selasa (13/9), Goh Liu Ying mengaku belum menemukan kekompakan yang maksimal bersama tandem barunya tersebut, termasuk dengan beberapa pemain lain yang pernah dicoba untuk menjadi pasangannya.

BACA JUGA:  Jujur, Malaysia Tak Kuat Jadi Tuan Rumah BWF World Tour Finals 2023

"Kami telah berlatih bersama tetapi bermain di turnamen pertama berbeda. Saya telah bermain dengan beberapa pemain lain tetapi belum memberikan hasil yang memuaskan," tutur Goh Liu Ying.

Pemain berusia 33 tahun tersebut mengakui tidak mudah untuk membangun chemistry, akan tetapi dirinya tetap optimis untuk mencoba peruntungannya pada Vietnam Open 2022.

"Biasanya, butuh waktu untuk membiasakan diri satu sama lain. Akan tetapi mari kita lihat bagaimana ini bekerja," imbuhnya.

Ganda campuran debutan tersebut akan datang dengan status sebagai unggulan keenam yang menantang wakil tuan rumah, Van Hai Pham/Van Anh Than pada babak pertama.

Low Juan Shen/Goh Liu Ying juga berpotensi untuk berjumpa dengan sejumlah pemain Indonesia seperti unggulan kedua, Zachariah Josiahno/Hediana Julimarbela dan Dejan Ferdiansyah/Gloria Emanuelle Widjadja sebagai unggulan kedua.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co