Borneo FC vs Madura United: Drama Penalti Kontroversial

19 September 2019 05:20

GenPI.Co - Tensi laga Borneo FC vs Madura United pada lanjutan Liga 1 2019 benar-benar sesuai prediksi.

Kedua tim tampil spartan dalam pertandingan yang dihelat di Stadion Segiri, Samarinda, Rabu (18/9).

BACA JUGA: Borneo FC vs Madura United: Lupakan Reuni Demi Harga Diri

Madura United langsung unggul cepat melalui sepakan Alberto Goncalves ketika laga baru berjalan tujuh menit.

Pelatih Borneo FC Mario Gomez langsung mengubah taktik. Dia memasukkan M Amrullah untuk menggantikan Abrizal Umanailo pada menit ke-27.

Borneo FC memiliki peluang emas melalui tendangan bebas Renan Silva pada menit ke-38. Namun, sepakan Silva masih melebar.

Borneo FC yang tertinggal terus menggedor pertahanan Madura United. Akan tetapi, tuan rumah selalu gagal menjebol gawang lawan.

Gomez memutuskan memasukkan Lerby Eliandry pada menit ke-61. Upaya Borneo FC menyamakan kedudukan akhirnya berhasil.

Tim berjuluk Pesut Etam itu sukses menjebol gawang Madura United melalui tandukan M Sihran pada menit ke-71.

Borneo FC memiliki peluang emas menyamakan kedudukan setelah mendapat hadiah penalti lima menit sebelum waktu normal habis.

Namun, tendangan Matias Conti masih melebar. Tuan rumah kembali mendapat penalti sesaai sebelum laga usai.

Wasit menunjuk titik putih setelah menilai penggawa Madura United Asep Berlian melanggar Sihran.

Lerby yang menjadi algojo berhasil menjebol gawang Madura United dan membawa timnya meraih kemenangan.

"Pertandingan bagus dan seru. Kami juga bisa dapat dua peluang penalti dan satu gagal. Yang terpenting kami dapat tiga poin di laga home ini," ujar Gomez sebagaimana dilansir laman resmi Borneo FC. (*)

Heboh..! Coba simak video ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co