Bungkam Leo/Daniel di India Open 2023, Kevin/Marcus Akui Kesulitan

18 Januari 2023 01:00

GenPI.co - Ganda putra Indonesia Kevin Sanjaya/Marcus Gideon mengaku kesulitan melawan Leo Rolly/Daniel Marthin pada ajang India Open 2023.

Seperti diketahui, duel ganda putra Indonesia tersaji pada babak 32 besar India Open 2023 di K.D Jadhav Indoor Hall, New Delhi, Selasa (17/1).

Pada laga tersebut, Kevin/Marcus membutuhkan waktu 51 menit untuk bisa menumbangkan pasangan berjuluk The Babbies tersebut.

BACA JUGA:  Lawan Malaysia, Kevin/Marcus Berpotensi Perpanjang Rekor

Waktu yang cukup lama memang, mengingat The Minions membungkam Leo/Daniel lewar tiga game dengan skor 15-21, 21-17 dan 21-10.

Seusai pertandingan, Kevin mengakui bahwa laga melawan Leo/Daniel cukup sulit karena sudah mengerti satu sama lain mengenai kelemahannya.

BACA JUGA:  Lawan China di Malaysia Open 2023, Kevin/Marcus Menatap Mimpi Buruk

"Bersyukur puji Tuhan kami bisa melewati pertandingan pertama dengan baik. Kami bisa menang meskipun di game pertama kami kalah. Tidak mudah melawan teman sendiri," ucap Kevin dikutip dari PBSI, Selasa (17/1).

Hal senada juga dilontarkan oleh Marcus Gideon, di mana dirinya merasa laga melawan Leo/Daniel cukup ketat di sepanjang laga.

BACA JUGA:  Ditendang China dari Malaysia Open 2023, Kevin/Marcus Jujur

"Bersyukur kami bisa memenangi pertandingan. Melawan teman sepelatihan itu selalu tidak mudah. Dari awal pertandingan berjalan ketat. Karena masing-masing sudah tahu kelemahan dan keunggulan lawan," timpal Marcus.

Salah satu kunci keberhasilan Kevin/Marcus mengalahkan Leo/Daniel adalah mental dan kesiapannya di atas lapangan.

"Tetapi di game kedua dan ketiga, kami lebih siap. Kami bisa bermain lebih baik dan menang," tambahnya.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co