Terkait Keamanan Israel di Piala Dunia U-20 2023, Erick Thohir Tegas

09 Maret 2023 03:30

GenPI.co - Ketua Umum PSSI Erick Thohir memberikan jawaban tegas terkait keamanan Israel selama ajang Piala Dunia U-20 2023.

Secara tegas Erick Thohir mengatakan bahwa pihaknya tidak terlibat dalam penjaminan keamanan tim peserta Piala Dunia U-20 2023, termasuk Israel.

Menteri BUMN itu menekankan bahwa sudah menjadi bagian dari tugas pemerintah untuk menjaga keamanan dan kenyamanan peserta.

BACA JUGA:  Pengamat Dukung Keputusan Erick Thohir Hentikan Liga 2, Ini Alasannya

Menurut Erick Thohir, tugasnya di PSSI bersama jajarannya adalah untuk fokus dalam mempersiapkan tim nasional.

"Kami fokus di penyelenggaraan (pertandingan) dan persiapan tim nasional," tegas Erick Thohir, Rabu (8/2).

BACA JUGA:  Erick Thohir Sebut FIFA Berhak Coret Stadion Piala Dunia U-20 2023

Seperti diketahui, Israel menjadi salah satu kontestan yang berhak tampil pada ajang Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia.

Israel berhasil lolos ke Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia setelah menjadi finalis Piala Eropa U-19 2022.

BACA JUGA:  Erick Thohir Berhasil Pimpin BUMN, Kata Pengamat

Akan tetapi, kelolosan Israel tersebut tidak disambut positif oleh beberapa kalangan masyarakat Indonesia.

Melalui media sosial, mereka menyuarakan agar pemerintah menolak Israel berkompetisi di Piala Dunia U-20 2023.

Salah satu pihak yang kencang menyuarakan pendapat soal itu adalah Partai Keadilan Sejahtera (PKS).

"Israel diboikot berulang kali di pentas olahraga, PKS: Tolak keikutsertaan Israel di Piala Dunia Sepak Bola U-20! Penjajahan si atas dunia harus dihapuskan!" tulis DPP PKS pada unggahannya di akun media sosial Twitter mereka, @PKSejahtera, Rabu (8/3).(Ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co