Mulai Dibandingkan dengan Haaland, Era Ronaldo dan Messi Berakhir

10 April 2023 07:20

GenPI.co - Era Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi tampaknya akan segera berakhir karena mulai dibanding-bandingkan dengan Erling Haaland.

Erling Haaland menjadi sorotan setelah dirinya berhasil mencetak dua gol ketika Manchester City membantai tuan rumah Southampton 4-1 pada Sabtu (8/4) malam WIB.

Tambahan dua gol tersebut membuat Haaland kini berhasil menorehkan 30 gol pada musim perdananya di Liga Primer Inggris.

BACA JUGA:  Catatan Gila di Balik 6 Kali Hattrick Erling Haaland

Seusai laga, manajer Manchester City yakni Pep Guardiola mulai menyandingkan Haaland dengan Messi serta Ronaldo.

"Dia punya beban yang sama dengan Messi dan Ronaldo. Ketika mereka tidak mencetak gol untuk 2-3 laga, orang-orang mulai mempertanyakan hal yang terjadi," beber Guardiola dikutip dari Sky Sports, Minggu (9/4).

BACA JUGA:  Erling Haaland Ancam Rekor Mohamed Salah dan Ruud van Nistelrooy

Guardiola pun merasa tercengang dengan jumlah gol yang telah dicetak oleh Haaland pada musim perdananya di Liga Primer Inggris.

"Angka yang ia bukukan di usianya saat ini sungguh sulit dipercaya," tambahnya.

BACA JUGA:  Saingi Haaland, Ronaldo Jadi Top Skor Sementara di 2023

Meski begitu, Guardiola meyakini bahwa Haaland masih membutuhkan kerja keras yang lebih bisa tampil konsisten seperti Messi dan Ronaldo.

"Haaland sangat kompetitif namun untuk mencapai level Ronaldo dan Messi butuh banyak kerja keras. Mereka tidak cedera parah," tuturnya.

Satu-satunya kemampuan Haaland yang bisa membuat Guardiola yakin sang pemainnya akan terus bersinar adalah pola pikirnya.

"Dia punya pola pikir yang luar biasa. Pemikirannya benar-benar ada di posisi tepat. Dia benar-benar menjalani hidup sebagai pemain profesional," tutupnya.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co