Ketika Timnas Indonesia U-22 Permalukan Bek Atletico Madrid di SEA Games 2023

01 Mei 2023 05:30

GenPI.co - Ternyata Timnas Indonesia U-22 sempat mempermalukan bek Atletico Madrid U-19 di ajang SEA Games 2023.

Dia adalah Santiago Rublico Colminas, yang merupakan salah satu pemain abroad milik Timnas Filipina U-22 pada SEA Games 2023.

Sebagai pemain yang merumput di Eropa, tepatnya bersama klub Spanyol Atletico Madrid U-19, Rublico diandalkan untuk memperkuat benteng Timnas Filipina U-22.

BACA JUGA:  Sukses Bantai Filipina, Timnas Indonesia U-22 Dapat Permintaan dari CdM

Namun, debutnya di SEA Games 2023 kala melawan Timnas Indonesia U-22 justru tercatat sebagai penampilan buruk.

Rublico bermain sejak menit pertama kala dipermalukan 0-3 oleh Timnas Indonesia U-22 pada laga perdana Grup A SEA Games 2023 di Stadion National Olympic, Phnom Penh, Sabtu (29/4).

BACA JUGA:  Bantai Filipina, Timnas U-22 Dapat Wejangan dari Saktiawan Sinaga

Melansir dari media Vietnam, Tien Phong, Minggu (30/4), Rublico dinilai gagal menampilkan pertahanan solid untuk Filipina.

"Meski menurunkan banyak pemain naturalisasi, termasuk bek muda yang bermain di Atletico Madrid U-19 Santiago Rublico, timnas Filipina U-22 tidak bermain dengan baik," tulis Tien Phong.

BACA JUGA:  Timnas Indonesia U-22 Bantai Filipina, Indra Sjafri Sorot Rizky Ridho

Artikel tersebut juga menyebutkan Rublico melakukan beberapa kesalahan sehingga membuka peluang bagi Timnas Indonesia U-22.

"Dalam laga pembuka Grup A SEA Games 2023, Filipina U-22 kalah 0-3 dari Indonesia U-22 karena kebobolan di akhir menit setiap babak. Yang perlu dicatat adalah salah satu pemain bintang, Santiago Rublico yang melakukan kesalahan paling banyak," tulis Tien Phong.

Seperti pada gol pertama Timnas Indonesia U-22, Rublico dinilai gagal mengawal Marselino Ferdinan.

Selanjutnya, Rublico juga melakukan pelanggaran kepada Witan Sulaeman di dalam kotak penalti sehingga cukup menyudutkan Filipina.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co