Timnas Indonesia U-22 Bantai Filipina, Indra Sjafri Sorot Rizky Ridho

Timnas Indonesia U-22 Bantai Filipina, Indra Sjafri Sorot Rizky Ridho - GenPI.co
Pelatih Timnas Indonesia U-22 Indra Sjafri menyoroti Rizky Ridho seusai anak asuhnya membantai Filipina. (foto: ANTARA/HO/PSSI)

GenPI.co - Pelatih Timnas Indonesia U-22 Indra Sjafri menyoroti Rizky Ridho seusai anak asuhnya membantai Filipina.

Seperti diketahui, Timnas Indonesia U-22 berhasil membantai Filipina pada laga perdana Grup A SEA Games 2023, Sabtu (29/4) sore WIB.

Bermain di Stadion Nasional, Phnom Penh, Kamboja, Skuad Garuda Muda menang dengan skor telak 3-0.

BACA JUGA:  Marselino Ferdinan dan Pratama Arhan Kunci Timnas U-22, Kata Saktiawan Sinaga

Ketiga gol kemenangan Timnas U-22 itu dibukukan oleh Marselino Ferdinan pada babak pertama disusul dua gol yang disumbangkan oleh Irfan Jauhari dan Fajar Fathur Rahman menjelang peluit panjang berbunyi.

Meski terlihat mampu meraih kemenangan dengan mudah, nyatanya Timnas U-22 kesulitan untuk menembus lini pertahanan Filipina.

BACA JUGA:  Berprestasi di SEA Games 2023, Timnas Indonesia U-22 Banjir Bonus

Setelah memecah kebuntuan melalui gol Marselino Ferdinan pada menit ke-46, Timnas Indonesia sempat kesulitan mematahkan pertahanan Filipina.

Bahkan kapten Timnas U-22, Rizky Ridho gagal mengeksekusi penalti dengan sempurna pada babak kedua.

BACA JUGA:  Jelang Lawan Timnas Indonesia U-22, Pelatih Filipina Sesumbar

"Pertandingan yang berat dan anak-anak di babak pertama belum bisa mengembangkan permainan. Tetapi mereka dari menit ke menit berkembang, dan di babak kedua mereka mulai bisa bermain lebih baik," kata pelatih Indra seusai laga, Sabtu (29/4).

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya