Bursa Transfer: Cinta AC Milan, Pemain Keturunan Indonesia Tolak Barcelona

06 Juli 2023 13:20

GenPI.co - Pemain keturunan Indonesia, Tijjani Reijnders sepertinya sudah jatuh cinta dengan AC Milan karena menolak tawaran Barcelona di bursa transfer musim ini.

Hal tersebut diketahui melalui pemberitaan media Italia, Gazzetta dello Sport, pada Rabu (5/7) waktu setempat.

Tijjani Reijnders sadar dirinya menjadi incaran serius oleh AC Milan yang memang membutuhkan sosok gelandang baru sepeninggalan Sandro Tonali.

BACA JUGA:  Liverpool dan Real Madrid Bikin AC Milan Mati Kutu di Bursa Transfer

Meski sudah mendatangkan Ruben Loftus-Cheek dari Chelsea, I Rossoneri masih menginginkan Tijjani Reijnders dari AZ Alkmaar.

Hanya saja, AC Milan harus bersaing dengan Barcelona yang juga menginginkan Tijjani Reijnders pada bursa transfer kali ini.

BACA JUGA:  Ditinggal Sandro Tonali, Lini Tengah AC Milan Kosong Melompong

Apalagi, Tijjani Reijnders dapat menjadi opsi bagus setelah Barcelona gagal menggaet Arda Guler yang memilih bergabung ke Real Madrid.

Sayangnya, Tijjani Reijnders dikabarkan lebih memilih untuk bergabung ke AC Milan dibandingkan Barcelona.

BACA JUGA:  Harga Murah, Alvaro Morata Merapat ke AC Milan di Bursa Transfer

Pemain berusia 24 tahun tersebut merasa kariernya akan lebih terjamin di AC Milan, dibandingkan Barcelona yang memiliki segudang pemain bintang.

AC Milan saat ini telah memberikan penawaran kedua kepada AZ Alkmaar di angka 20 juta euro, ditambah dengan beberapa bonus.

Namun, AZ Alkmaar sendiri besar kemungkinan akan kembali menolak tawaran tersebut karena mereka menginginkan 25 juta euro.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co