Barcelona Menang Dramatis dari Real Betis, Torres Hancurkan Rekor 11 Tahun

22 Januari 2024 10:20

GenPI.co - Striker Ferran Torres menghancurkan rekor yang bertahan 11 tahun seusai Barcelona meraih kemenangan dramatis dari Real Betis.

Barcelona melakoni laga tandang melawan Real Betis pada lanjutan LaLiga Spanyol 2023/24 pekan ke-20, Senin (22/1) dini hari WIB.

Bertanding di Estadio Benito Villamarin, Barcelona membungkam perlawanan Real Betis dengan skor 4-2.

BACA JUGA:  Bursa Transfer Musim Dingin 2024 untuk Barcelona Resmi Ditutup

Gol pertama Barcelona dicetak oleh striker Ferran Torres pada menit ke-21.

Tak berhenti sampai situ, mantan pemain Manchester City ini berhasil mencetak gol keduanya pada menit ke-48.

BACA JUGA:  Dipecat AS Roma, Jose Mourinho Gantikan Xavi Hernandez di Barcelona

Real Betis selaku tuan rumah memberikan perlawanan, dengan memperkecil ketertinggalan menjadi 1-2 lewat gol Isco pada menit ke-56.

Barcelona kecolongan, karena Betis berhasil menyamakan kedudukan menjadi 2-2 lewat gol Isco pada menit ke-59.

BACA JUGA:  Perkembangan Ferran Torres Makin Menakutkan di Barcelona

Namun, Barcelona mampu bangkit untuk kembali meraih keunggulan pada menit ke-90 lewat gol Joao Felix.

Terakhir, Ferran Torres mengunci kemenangan Barcelona menjadi 4-2 lewat golnya pada menit ke-90+2.

Hattrick yang dicetak oleh Ferran Torres untuk Barcelona di kandang Real Betis nyatanya menghancurkan sebuah rekor yang telah bertahan selama 11 tahun.

Dilansir dari Opta, Torres menjadi pemain asal Spanyol pertama dalam sejarah Barcelona untuk 11 tahun terakhir yang mampu mencetak hattrick di LaLiga Spanyol.

Terakhir kali ada pemain asal Spanyol yang mampu mencetak hattrick untuk Barcelona di LaLiga Spanyol ada Pedro, pada tahun 2013 lalu.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co