Rivalitas Liverpool vs Chelsea di Final Domestik pada 20 Tahun Terakhir

25 Januari 2024 10:20

GenPI.co - Rivalitas Liverpool vs Chelsea akan kembali terjadi pada final piala domestik.

Dicatat oleh Squawka, laga Liverpool vs Chelsea pada final piala domestik telah terjadi lima kali pada 20 tahun terakhir.

Pertama terjadi pada ajang Piala Liga Inggris 2004/05, di mana kala itu Chelsea juara dengan mengalahkan Liverpool 3-2.

BACA JUGA:  Liverpool Bantai Bournemouth, Darwin Nunez Cetak Sejarah

Kedua terjadi pada ajang Piala FA 2011/12, di mana Chelsea keluar sebagai juaranya dengan membungkam Liverpool 2-1.

Ketiga terjadi pada ajang Piala Liga Inggris 2021/22, di mana Liverpool keluar sebagai juara dengan mengalahkan Chelsea lewat skema adu penalti 11-10.

BACA JUGA:  Piala Afrika 2024 Belum Selesai, Mohamed Salah Pulang ke Liverpool

Lalu yang keempat terjadi pada ajang Piala FA 2021/22, di mana Liverpool keluar sebagai juara mengalahkan Chelsea lagi-lagi lewat adu penalti dengan skor 6-5.

Kali ini, kedua tim akan kembali bertemu pada final piala domestik, Piala Liga Inggris 2023/24.

BACA JUGA:  Lolos ke Final Piala Liga Inggris, Chelsea Dekati Rekor Liverpool

Chelsea menjadi tim pertama yang melaju ke final Piala Liga Inggris 2023/24 setelah mengalahkan Middlesbrough dengan agregat 6-2.

Disusul oleh Liverpool yang mengalahkan klub asal London, Fulham dengan agregat 3-2.

Ini merupakan pertemuan kelima Liverpool vs Chelsea pada final piala domestik dalam 20 tahun terakhir.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co