Manchester City vs Liverpool 4-0, Simak Alasan Jurgen Klopp

03 Juli 2020 23:00

GenPI.co - Jurgen Klopp kecewa berat setelah pertandingan Manchester City vs Liverpool pada pekan ke-32 Liga Inggris 2019-2020.

Klopp harus melihat tim besutannya, Liverpool, ditekuk City dengan skor 4-0 di Etihad Stadium, Jumat (3/7) dini hari WIB.

BACA JUGABursa Transfer: Gelandang Maut ke Liverpool, Kiper Chelsea Pergi

Gol City dicetak oleh Kevin de Bruyne pada menit ke-25, Raheem Sterling (35), Phil Foden (45), dan bunuh diri Alex Oxlade-Chamberlain (66).

Hasil minor tersebut merupakan kekalahan kedua yang diterima Liverpool di Liga Inggris musim ini.

Sebelumnya Liverpool menelan kekalahan pertama setelah ditekuk Chelsea pada 25 Juni.

“Manchester City luar biasa,” kata Klopp sebagaimana dilansir BBC.

Mantan pelatih Borussia Dortmund itu menambahkan, anak asuhnya memang kurang garang.

“Dalam situasi 50-50, mereka lebih cepat daripada kami. Mereka bisa memaksimalkan peluang,” sambung Klopp.

Meskipun menelan kekalahan, Liverpool tidak tergoyahkan di klasemen Liga Inggris.

BACA JUGABursa Transfer: Bidikan MU ke City, Bomber Top ke Atletico Madrid

Liverpool saat ini berada di posisi pertama dengan koleksi 86 angka, sedangkan City di urutan kedua setelah mengemas 66 poin. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co