Bursa Transfer: Coutinho ke Arsenal, Bintang Madrid ke Atletico

06 Agustus 2020 06:12

GenPI.co - Arsenal kemungkinan besar mendapatkan gelandang maut pada bursa transfer musim panas 2020.

Tim berjuluk The Gunner itu dikabarkan tinggal selangkah lagi mendapatkan gelandang Barcelona Philippe Coutinho.

BACA JUGABursa Transfer: Winger Maut ke Liverpool, Striker Barcelona Pergi

Sport, Kamis (6/8) mengabarkan bahwa Arsenal kini tengah berupaya merampungkan negosiasi.

Salah satu skenario yang disiapkan Arsenal adalah melepas satu pemain ke Barcelona.

Dengan demikian, Arsenal bisa mendapatkan Coutinho dengan harga yang lebih murah.

Di sisi lain, Barcelona juga akan menjual beberapa pemain yang tidak berkontribusi maksimal.

Selain Coutinho, masih ada Martin Braithwaite dan Jean-Clair Todibo yang akan dilepas.

Sementara itu, Manchester City berhasil mendatangkan bek Bournemouth Nathan Ake.

City disebut-sebut harus mengeluarkan uang sebesar USD 53 juta demi menggaet Ake.

BACA JUGABursa Transfer: Bek Barcelona ke Juventus, Arsenal Jual 9 Pemain

Ake merupakan pemain anyar kedua yang bergabung dengan City pada bursa transfer musim panas ini.

Sebelum mendatangkan Ake, City berhasil mendapatkan tanda tangan gelandang Valencia Ferran Tores.

Di sisi lain, Atletico Madrid mencoba mengusik ketenangan Real Madrid.

Atletico dikabarkan tengah mengincar James Rodriguez yang tidak terpakai di Madrid.

Goal mengabarkan bahwa Rodriguez bakal hengkang ke Atletico dengan nilai transfer sebesar USD 18 juta.

Masa depan penggawa Tim Nasional Kolombia itu di Madrid memang sangat suram.

BACA JUGA: Bursa Transfer: Pelatih Top ke Inter Milan, 3 Bintang ke Arsenal

Dia tidak mendapatkan tempat utama di Madrid. Rodriguez bahkan pernah dipinjamkan ke Bayern Muenchen. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co