Prediksi Susunan Pemain Chelsea vs Aston Villa: Saatnya Bangkit

28 Desember 2020 13:06

GenPI.co - Berikut prediksi susunan pemain dalam pertandingan Liga Inggris peken ke-16 antara Chelsea vs Aston Villa.

Pertandingan ini sendiri bakal berlangsung di Stamford Bridge, pada hari Selasa (29/12) pukul 00:30 WIB nanti.

BACA JUGA: Wolves vs Tottenham Disorot, Berikut Klasemen Liga Inggris

Dalam pertandingan ini, kubu Chelsea tengah mencari kebangkitan setelah sebelumnya secara mengejutkan dibantai oleh Arsenal.

Ya, Arsenal yang terakhir kali memenangkan pertandingan Liga Inggris pada tanggal 1 November 2020 itu, berhasil memecundangi Chelsea di Emirates Stadium pada 27 Desember lalu dengan skor 3-1.

Tentunya ini menjadi torehan yang memalukan untuk skuad Frank Lampard. Pasalnya, kekalahan tersebut membuat pasuka The Blues tertahan di papan tengah klasemen Liga Inggris.

Sejauh ini, Chelsea baru mengumpulkan 25 poin dari 15 laga yang telah dilakoninya. Hal yang sama juga diraih oleh Aston Villa.

Aston Villa arahan Dean Smith saat ini juga mengumpulan 25 poin, namun baru bermain sebanyak 13 laga saja.

Baik Chelsea dan Aston Villa memiliki poin yang sama, yakni 25. Akan tetapi posisi keduanya berbeda.

Aston Villa berada di peringkat ketujuh dengan jumlah selisih gol 14, sedangkan Chelsea berada di posisi kedelapan dengan selisih gol 13.

Siapapun yang akan memenangkan pertandingan antara Chelsea vs Aston Villa dapat mengubah posisi keduanya di klasemen Liga Inggris.

Laga Chelsea vs Aston Villa sendiri akan berlangsung pada Selasa, 29 Desember 2020 pukul 00:30 WIB. Dan berikut adalah prediksi susunan pemain antar kedua tim.

BACA JUGA: Usai Beri Kode ke Guardiola, Barcelona Langsung Lepas Messi

Chelsea (4-3-3): Edouard Mendy; Ben Chilwell, Andreas Christensen, Kurt Zouma, Cesar Azpilicueta; Mason Mount, Jorginho, N'Golo Kante; Callum Hudson-Odoi, Kai Havertz, Olivier Giroud.

Aston Villa (4-2-3-1): Emiliano Martinez; Matt Targett, Ezri Konsa, Kortney Hause, Matthew Cash; John McGinn, Douglas Luiz, Anwar El Ghazi, Jack Grealish, Bertrand Traore; Ollie Watkins. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co