Ketiban Berkah, Striker Top Atalanta Minta Dijual ke Inter Milan

28 Desember 2020 12:55

GenPI.co - Striker andalan Atalanta, Papu Gomez, dikabarkan meminta dirinya untuk dijual ke Inter Milan.

Atalanta sendiri dikenal sebagai tim kuda hitam yang kerap memberikan kejutan demi kejutan di kancah Serie A Liga Italia.

BACA JUGA: Usai Beri Kode ke Guardiola, Barcelona Langsung Lepas Messi

Salah satu kejutan nyata yang dihadirkan oleh Atalanta adalah saat mereka memastikan diri untuk lolos ke fase Liga Champions musim 2020/2021 ini.

Tak hanya itu, Atalanta juga sukses lolos dari fase grup D Liga Champions sebagai runner-up. Atalanta menyusul Liverpool yang berada di peringkat pertama, usai mengandaskan Ajax Amsterdam dan Midtjylland.

Namun kini, Atalanta tengah kesulitan di kompetisi Serie A Liga Italia musim 2020/2021.

Skuad Gian Piero Gasperini saat ini berada di peringkat ketujuh klasemen Serie A Liga Italia dengan hanya mengumpulkan 22 poin dari 13 laga yang telah dilakoni.

Hal inilah yang membuat salah satu striker mereka, Papu Gomez, meminta untuk hengkang ke klub besar di Italia.

Dilansir dari Football Italia, Papu Gomez yang kini berusia 32 tahun itu memahami bahwa dirinya tengah diincar oleh dua klub Milan, yakni Inter Milan dan AC Milan.

Namun dari update terbaru, hanya Inter Milan saja yang meneruskan untuk memonitoring perkembangan sang striker.

Kubu AC Milan sendiri dikabarkan telah menarik minatnya, usai Direktur Teknis Paolo Maldini menyatakan bahwa Rossoneri tidak akan mendatangkan Papu Gomez di bursa transfer 2021 nanti.

BACA JUGA: Kode Keras, Lionel Messi Bakal Bikin Liga Inggris Tercengang

Dengan begitu, Inter Milan pun menjadi satu-satunya klub yang ingin mendatangkan Gomez pada bursa transfer nanti.

Sebelum dilirik oleh Inter Milan, Papu Gomez telah menjalani musim ketujuhnya bersama Atalanta dengan 252 laga dan telah mencetak 59 gol. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co