3 Fakta 'Busuk' Man United Usai Dihajar Sheffield di Old Trafford

28 Januari 2021 12:24

GenPI.co - Kekalahan mengejutkan Manchester United dari tim papan bawah, Sheffield United, nyatanya menyajikan tiga fakta busuk setelahnya.

Manchester United menjamu Sheffield United pada laga lanjutan Liga Inggris pekan ke-20 pada Kamis (28/01/21) dini hari WIB.

BACA JUGA: Bursa Transfer: Bek Maut ke Liverpool, Bintang Chelsea ke Barca

Bermain di Old Trafford Stadium, Manchester United menurunkan skuad terbaiknya meskipun lawan yang dihadapi adalah tim juru kunci.

Tanpa Edinson Cavani sejak menit awal pertandingan, Manchester United menggunakan formasi 4-2-3-1 dengan Anthony Martial sebagai ujung tombak tim.

Para pemain bintangnya seperti Bruno Fernandes, Paul Pogba, David De Gea, dan Marcus Rashford pun diturunkan sejak menit awal pertandingan.

Namun hasil akhir pertandingan justru di luar dugaan mereka. Sheffield United berhasil memenangkan pertandingan dengan skor 2-1.

Kedua gol Sheffield dicetak oleh Kean Bryan di menit ke-23 dan Oliver Burke di menit ke-74. Man United hanya mampu membalas satu gol lewat aksi Harry Maguire di menit ke-64.

Kekalahan Man United atas Sheffield United ini pun menjadi sorotan para fansnya. Selain itu, kekalahan ini juga membuat tiga fakta busuk yang terlahir dari sisi Setan Merah.

Fakta pertama adalah ini merupakan kekalahan kedua Manchester United dari empat pertandingan kandang melawan tim dari zona degradasi. Sebelumnya, mereka juga sempat dikalahkan oleh West Brom dengan skor 0-1 pada April 2018.

BACA JUGA: Dianggap Titisan Lionel Messi, Martin Odegaard Masih Loyo

Fakta kedua adalah Manchester United menjadi tim pertama yang membuat klub sekelas Sheffield United, penghuni jurang zona degradasi, dapat memimpin pertandingan di babak pertama untuk pertama kalinya di musim 2020/2021.

Dan fakta ketiga adalah Manchester United 'membantu' Sheffield United memecahkan rekor 48 tahun, yakni berhasil menang di Old Trafford untuk pertama kalinya sejak 1973.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co