Bagus Adrian Buka Bisnis Kafe, Omzet Rp 60 Juta Sebulan

25 Maret 2023 19:00

GenPI.co - Bagus Adrian menjadi salah satu pengusaha muda yang sukses lewat bisnis kafe yang diberi nama Talk Kopi Praya.

Pria 21 tahun itu membuka kafenya di Jalan Pejanggik, Nomor 2, Kelurahan Semayan, Kecamatan Praya, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Bagus mengaku membuka bisnis kafe itu bersama kakaknya pada Juni 2021. Mereka lantas melakukan launching pada 26 November 2021.

BACA JUGA:  Modal Rp 700 Ribu, Putri Raih Omzet Ratusan Juta dari Bisnis Bakso Goreng

Bagus dan kakaknya melakukan berbagai strategis bisnis agar kafenya bisa ramai pengunjung.

Salah satunya ialah mengusung konsep outdoor agar nuasa nongkrong makin menyenangkan.

BACA JUGA:  Kisah Sukses Khuzaemadi Bisnis Beduk, Garansi Seumur Hidup

Selain itu, Bagus juga sering membagikan hadiah dan menggelar live music agar pengunjung mau datang. 

Menu-menu andalan Talk Kopi Praya juga bisa memanjakan lidah sehingga menarik pengunjung untuk datang.

BACA JUGA:  Kisah Sukses Firman Ternak Bebek, Modal Rp 2,8 Juta, Omzet Puluhan Juta

Berbagai strategi bisnis tersebut membuat Bagus bisa mendapatkan omzet bisnis menggiurkan.

"Rata-rata omzet per bulan Rp 60 juta," kata Bagus kepada GenPI.co NTB, Jumat (24/3).

Bagus mengaku lahan tempatnya membuka kafe merupakan milik pemerintah kabupaten yang disewa Rp 10 juta per tahun.

"Modal awal membuka usaha Rp 300 juta. Kami meminjam uang kepada orang tua," ujar Bagus.

Mahasiswa Teknik Sipil Universitas Mataram itu mengaku diberi pesan agar bertanggung jawab terhadap uang dari orang tuanya.

"Orang tua berpesan agar jangan hanya semangat pada awal," ungkap Bagus.

Dia juga mengaku ingin terus memberdayakan masyarakat sekitar. Saat ini Bagus sudah memberdayakan sepuluh karyawan.

Bagus mengaku tantangan yang dihadapi sejauh ini hanya persoalan cuaca.

"Kalau lagi hujan, otomatis pengunjung sedikit. Begitu juga sebaliknya," kata Bagus.

Dia menjelaskan sebagian hasil usaha diberikan kepada anak-anak yatim dan warga yang membutuhkan.

"Kami bekerja sama dengan aktivis Tulus Angen Comunity (TAC) untuk menyalurkan bantuan," ucap Bagus. (*)

 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co