Saatnya Selfie Keren di Taman Miniatur Dunia Mini Mania Semarang

05 Mei 2019 07:30

Saatnya Selfie Keren di Mini Mania Landmark Dunia di Semarang 


GenPI.co - Traveler, kamu ingin foto dengan ikon destinasi wisata sejumlah negara di dunia? Tak usah risau jika belum cukup punya banyak biaya dan waktu untuk berkeliling dunia, karena traveler bisa selfie dengan ikon dunia hanya dengan mengunjungi satu tempat wisata baru di Semarang, Jawa Tengah. Ya, mampirlah sejenak ke Cimory On The Valley dan cari spot menarik untuk diposting di akun Instagram.

Cimory On The Valley ini memiliki berbagai Landmark dunia dinamakan dengan Mini Mania. Selain itu juga terdapat mini zoo, taman bermain anak, dan berbagai kegiatan menarik disana. Kira-kira spot mana saja ya yang ditawarkan di Mini Mania? yuk kita simak menurut beberapa sumber.

1. Berpose di Stonehenge


Spot bebatuan ini berdiri tegal dan sangat mirip dengan Stonehenge yang berada di Inggris. Sehingga kamu bisa mempersiapkan pose andalan mu di spot yang Instagramabel ini. Di Indonesia sendiri spot ini berada di beberapa daerah seperti Jogja yang berada di Kaliurang.

2. Berpose Cantik di Menara Eiffel

Tak perlu pergi ke Paris untuk menjumpai menara Eifel. di Mini Mania sendiri memiliki miniatur Menara Eiffel yang mirip dengan di Paris. Yuk bergegas ke  Jalan Soekarno Hatta KM 30, Bergas, Semarang.

3. Berpose di Hollywood Sign

Hollywood Sign ini aslinya berada di Los Angeles, tapi di Mini Mania Semarang, kamu bisa menemukan miniatur Hollywood Sign. Tulisannya pun sama hanya yang membedakan adalah jika aslinya berada di gunung tapi ini dibuat di bukit kecil. Yuk siapkan ponsel mu dan siap berswafoto bersama rekan-rekan.

4. Berpose di Gunung Rushmore

Yang ga boleh ketinggalan selain beberapa spot yang sudah disebutkan di atas adaah berpose di Gunung Rushmore. Pada bagian depan di tampilkan empat patung presiden Amerika Serikat. Nah salah satu Landmark Negeri Paman Sam ini jangan dilewatkan ya, yuk berposeh disini.

5. Spot Patung Liberty
Landmark lainnya yang tidak kalah terkenal dengan yang sebelum-sebelumnya adalah Patung Liberty. Meskipun miniatur, tidak terlalu kecil juga. Kamu yang berfoto akan bisa mendapatkan jepretan yang lumayan bagus. Di sekitarnya juga ada penjelasan mengenai landmark yang dijadikan spot foto kok, bisa tambah ilmu pengetahuan juga. 


Miniatur patung Liberty di Mini Mania Semarang (Sumber: Instagram/ taman.minimania)

Baca juga:

24 Ribu Penari ‘Joged Semarangan’ Pecahkan Rekor Leprid

Wisata Religi di Semarang, Ini Rekomendasi Destinasinya

Jelang Ramadhan, Yuk Nikmati Suasana Simpang Lima Semarang

6. Berpose di Menara Pisa

Berjelajah ke Mini Mania, benar-benar seperti berkeliling dunia, salah satunya di Menara Pisa ini kamu bisa menambah stok foto feeds media sosialmu disini. Landmark yang sangat populer di Italia ini juga ramai di kunjungi wisatawan.


Miniatur Menara Pisa di Mini Mania Semarang (Sumber: Instagram/ taman.minimania)

7. Berpose di Big Ben

Pose lainnya bisa dipilih ke miniatur Big Ben yang berada di London. Tapi ga perlu jauh-jauh ke London, karena di Mini Mania pun sangat mirip dengan aslinya. Yuk langsung saja berpose miniatur Big Ben.

Tak hanya berpose di miniatur dunia ini, karena masih banyak spot menarik lainnya yang masih belum terdaftar. Taman Mini Mania ini pun baru dibuka awal tahun 2019. Untuk harga pengenalanya dikenakan Rp 20 ribu saja. Tunggu apa lagi, yuk masukkan destinasi wisata berkunjung ke Mini Mania menjadi list kamu kalau travelling ke Semarang.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co