Resep Puding Buah Plus Yoghurt, Tampilan Gugah Selera Rasa Mantap

25 September 2021 05:10

GenPI.co - Saat siang hari makan puding akan terasa lebih mantap. Apalagi puding berisi aneka buah plus yoghurt.

Langsung penasaran? Kamu bisa mempraktikkan resep masakan yang diunggah Instagram @tastemadeindonesia.

Bahan-bahan

BACA JUGA:  Resep Gulai Kikil yang Empuk dan Kenyal, Lezat Banget

100 Gram pepaya, potong kotak
100 Gram melon, potong bulat
100 Gram semangka, potong bulat
1 Buah apel, potong kotak kecil
4 Buah stroberi, belah empat
6 Buah anggur, potong dua

Lapisan atas

BACA JUGA:  Resep Kue Sagu Superekonomis, Tanpa Keju Hasilnya Tetap Mantap!

1/2 Bungkus agar-agar
1/2 Bungkus bubuk jeli
50 Gram gula pasir
800 Ml air

Lapisan bawah

BACA JUGA:  Resep Ongol-ongol Hunkue Bertabur Kelapa Parut Muda, Mantap!

1/2 Bungkus agar-agar
1/2 Bungkus jeli
100 Gram gula pasir
600 Ml susu
200 Ml yoghurt tawar

Cara membuatnya

Masak agar-agar, jeli, gula pasir, dan air. Masak hingga mendidih sambil diaduk.

Lalu tuang dalam loyang berisi buah-buahan.

Dinginkan, hingga agar-agar mengeras.

Untuk membuat lapisan bawahnya, masak agar-agar, jeli, gula pasir, susu, yoghurt.

Aduk hingga agak mengental. Lalu dengan sendok besar tuang ke lapisan pertama puding dalam loyang.

Dinginkan kembali, hingga lapisan atas mengeras.

Kini puding buah plus yoghurt siap disajikan. Cantik dan segar banget, guys. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Linda Teti Cordina

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co