Resep Ayam Bakar Taliwang untuk Pemula, Mudah dan Enak Banget

16 Desember 2021 19:40

GenPI.co - Ayam Bakar Taliwang sangat cocok dijadikan menu makan malam karena rasanya yang pedas, gurih dan lezat.

Selain itu, ayam punya banyak kandungan yang baik untuk kesehatan tubuh dan disukai semua anggota keluarga.

Nah, berikut adalah resep Ayam Bakar Taliwang yang bisa kamu buat di rumah, seperti yang sudah dirangkum GenPI.co dari berbagai sumber berikut:

BACA JUGA:  Resep Mpasi Soup Daging Pasta untuk Si Kecil, Segar Banget Bund

Bahan:

1 ekor ayam kampung potong 4 bagian

BACA JUGA:  Resep Susu Goreng Lembut dan Nikmat, Dijamin Ketagihan!

1 buah jeruk nipis

2 lembar daun salam

5 lembar daun jeruk

1 batang serai, memarkan

Garam secukupnya

Gula merah secukupnya

Lada bubuk

Bumbu halus:

10 siung bawang merah

4 siung bawang putih

2 butir kemiri goreng

2 cabai merah

1 ruas kencur

1 buah tomat

1 sdr terasi matang

Cara membuat:

1. Pertama, lumuri ayam yang sudah dipotong degan jeruk nipis, diamkan selama 10 menit, kemudian tiriskan.

2. Tumis bumbu halus hingga wangi, lalu masukkan daun jeruk, daun salam dan serai. Aduk hingga bumbu rata

3. Masukkan ayam, kemudian bumbui dengan garam, gula merah, dan lada bubuk.

4. Tuang segelas air, aduk hingga rata dan tunggu air menyusut.

5. Koreksi rasa, jika sudah oke matikan api.

6. Bakar ayam di atas bara api atau grill pan, olesi ayam dengan bumbu halus sesekali.

7. Usahakan jangan terlalu gosong saat membakar ayam.

8. Ayam bakar taliwang siap untuk dinikmati. Tentunya, makin nikmat jika ditemani dengan nasi hangat dan tumis kangkung sebagai pelengkap. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Landy Primasiwi

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co