Cobain Nih, Menu Baru yang Enak Banget di Kopi Konnichiwa

29 Januari 2022 13:30

GenPI.co - Kafe berkonsep ala Jepang Kopi Konnichiwa terus mengeluarkan menu-menu baru untuk memanjakan para penikmat kopi.

Kali ini, kafe ini meluncurkan varian kopi Konnichiwa Latte.

Kepala Marketing Communications Konnichiwa Group Denis mengatakan, selain me-launching Gorudo beans, pihaknya juga merilis menu baru kopi susu.

BACA JUGA:  Curhat Pemilik Kafe Sit and Sip Coffee, Masih Sepi

"Berbarengan dengan launching Gorudo beans, kami juga ada menu baru Konnichiwa Latte," kata Denis di Go Work Central Park, Jumat (28/1).

Denis mengatakan, kopi Konichiwa Latte ini sangat cocok buat penggemar kopi yang tidak terlalu manis dan enggak terlalu pahit.

BACA JUGA:  Kafe Milik Rizky Febian Bikin Kamu Nostalgia, Suasananya Keren!

Konnichiwa latte merupakan menu baru yang menonjolkan rasa 100 persen arabica beans.

GenPI.co berkesempatan menjajal menu baru dari Kopi Konnichiwa ini.

BACA JUGA:  Kopiluvium, Kafe di Jakarta Utara yang Asyik Buat Nongkrong!

Kopi ini menawarkan sensasi sedikit manis dari gula aren dan manis dari biji kopi arabica itu sendiri.

Selain itu, setiap tegukan akan diwarnai dengan rasa esspresso yang light, tidak terlalu pahit, dan sedikit asam.

Salah satu yang disorot ialah aromatic yang keluar dan menggugah selera.

Dennis mengatakan, menu baru Konnichiwa latte ini bisa mulai dinikmati pada 1 Februari 2022.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co