Rindu Kampung Halaman, Obati dengan Cita Rasa Mie Gomak

25 November 2019 20:20

GenPI.co - Rindu kampung halaman di Tanah Samosir, Sumatera Utara. 

Yuk, obati dengan menyantap masakan khas yakni Mie Gomak. 

Kuliner satu ini hadir dengan cita rasa rempah-rempah yang kuat.

Mie Gomak bisa dibilang spagetti soup ala Indonesia, loh!

Nama gomak sendiri diambil karena proses pembuatannya yang di 'gomak' alias diaduk dengan menggunakkan kedua tangan untuk menyatukan seluruh bumbu. 

Penasaran dengan cara membuatnya? yuk ikuti resep yang satu ini.

Bahan- bahan :

1/4 mie lidi
1 buah labu siam
Udang ebi
4 sendok makan fiber creme
Daun salam
Serai
Air

BACA JUGA : Sarapan Simpel Senin Pagi, ini Resep Pizza Roti Tawar

Bumbu halus :

4 bawang merah
2 bawang putih
Jahe
Kunyit

BACA JUGA : Makanan Vegetarian Enak Juga loh, Catat Resep dan Cara Memasaknya

Cara membuat :

1. Tumis bumbu hingga wangi, setelah itu masukan ebi, daun salam dan juga serai

2. Masukan air secukupnya dan fiber creme, aduk secara merata hingga larut

3. Setelah itu masukan lada, gula, garam, kaldu ayam.

4. Masukan labu yang sudah di potong memanjang, tunggu sesaat hingga matang

5. Terakhir rebus mie diwadah terpisah hingga matang kemudian tiriskan

6. Setelah itu satukan mie dan juga kuah bumbu kuning yang telah dibuat

7. Mie gomak pun siap disantap
 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

mie gomak   panganan   resep   makanan   kuliner  

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co