GenPI.co - Kebanyakan orang beranggapan bahwa berhubungan dengan pasangan merupakan kunci nomor satu untuk kepuasan di ranjang. Tapi ini tidak selalu benar.
Sekitar satu dari tiga pria dilaporkan menderita cepat keluar saat bermain cinta dengan pasangan.
Anehnya, pria-pria ini justru bisa tahan lama saat main sendiri.
Cepat keluar adalah masalah pria yang paling umum terjadi di berbagai belahan dunia.
Meskipun sebagian besar kasus ini tidak memiliki penyebab yang jelas, kondisi fisik dan psikologis dari si pria mungkin memiliki peran tertentu.
Ini bisa jadi karena keinginan berhubungan yang sangat tinggi atau juga bisa hadir sebagai akibat dari stres dan/atau kecemasan demi memenuhi kebutuhan/permintaan untuk memberikan performa terbaik di ranjang.
Keluar yang terlalu cepat dari yang diinginkan mungkin juga terjadi hanya dalam situasi tertentu (misalnya, gugup saat hubungan pertama), hipersensitivitas dari sentuhan yang terlalu intens, atau jarak keluar yang terlalu singkat atau panjang.
Cepat keluat juga dapat terjadi dengan pasangan baru atau sebagai hasil dari konflik dan/atau ketegangan dalam hubungan maupun rutinitas hidup lain di luar kamar tidur.
Sejumlah faktor di atas dapat memengaruhi performa pria yang sebelumnya bahkan bisa tahan lama. (hellosehat)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News