H-5 Lebaran, Volume Kendaraan ke Tol Cikampek Tembus 89 Persen

H-5 Lebaran, Volume Kendaraan ke Tol Cikampek Tembus 89 Persen - GenPI.co
Ilustrasi kendaraan mengantri di pintu tol Cikampek pada arus mudik lebaran. FOTO: Antara

GenPI.co - Polda Metro Jaya mencatat volume kendaraan di ruas jalan tol yang mengarah ke luar wilayah DKI Jakarta meningkat 89 persen sejak H-5 Lebaran, Rabu, 27 April 2022.

Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yogo menyebut kenaikan volume kendaraan tersebut rata-rata mengarah ke Cikampek menuju ke berbagai destinasi di Jawa Tengah dan Jawa Timur.

"Bila dibandingkan rata-rata harian normal, ada peningkatan sebanyak 89 persen," ujar Sambodo kepada wartawan, Rabu (27/4).

BACA JUGA:  Kapolri Menyapa Pemudik di Rest Area KM 57 Tol Cikampek

Selain itu, kata Sambodo, peningkatan volume kendaraan juga terjadi di ruas jalan tol mengarah Puncak dan Merak hingga H-5 Lebaran.

Secara terperinci, peningkatan volume kendaraan ruas jalan tol mengarah Puncak sebesar 0,93 persen. Sedangkan volume kendaraan ke arah Merak naik 9,3 persen.

BACA JUGA:  Catat, Uji Coba Ganjil Genap di Tol Cikampek Dimulai Hari Ini

"Jadi, memang ada peningkatan, tetapi belum sebesar peningkatan atau jumlah volume pada masa Lebaran 2019," kata Sambodo.

Adapun puncak arus mudik Lebaran diperkirakan bakal terjadi mulai 28 April 2022. Untuk meminimalisir kepadatan lalu lintas, kepolisian pun telah menyiapkan sejumlah rekayasa lalu lintas.

Dalam pelaksanaannya, kepolisian bakal memberlakukan sistem ganjil genap sekaligus One Way di sejumlah ruas jalan tol keluar DKI Jakarta.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya