Sejumlah Pejabat Akan Menunaikan Salat Id di Masjid Istiqlal

Sejumlah Pejabat Akan Menunaikan Salat Id di Masjid Istiqlal - GenPI.co
Sejumlah pejabat Indonesia dikabarkan akan menunaikan Salat Id di Masjid Istiqlal. (foto: Mia Kamila/GenPI.co)

GenPI.co - Imam Besar Nasaruddin Umar menuturkan sejumlah pejabat negara akan melakukan salat Idulfitri di Masjid Istiqlal.

Nasaruddin mengatakan, pihaknya telah mengundang Presiden, Wakil Presiden, para Menteri Kabinet Indonesia Maju hingga pimpinan DPR dan MPR.

"Beberapa Menteri dan Ketua DPR, Insyaallah kita masih akan update,” kata Nasaruddin di Masjid Istiqlal, Minggu (1/5).

BACA JUGA:  Masjid Istiqlal Gelar Salat Idulfitri 1443 H, Kapasitas 75 Persen

Dia pun menyebutkan sejumlah undangan VVIP untuk salat Id.

“Undangan sih presiden dan wakil presiden VVIP-nya, lalu Ketua DPR, dan Ketua MPR,” ujarnya.

BACA JUGA:  Sambut Idulfitri 1443 H, Masjid Istiqlal Gelar Takbiran Nasional

Kendati demikian, Nasaruddin belum dapat memastikan siapa saja pejabat negara yang bakal menunaikan Salat Id di Masjid Istiqlal.

Menurut pantauan yang dilakukan GenPI.co, pemasangan alat seperti metal detector di pintu masuk Istiqlal sudah mulai dipersiapkan.

BACA JUGA:  Maruf Amin Salat Idulfitri di Istiqlal, Lalu Mudik ke Banten

Masjid Istiqlal Jakarta bakal menggelar salat Idul Fitri dengan kapasitas 75 persen atau 150.000 orang.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya