Baim Wong Bayar Rp 1,8 Juta untuk Patenkan Citayam Fashion Week

Baim Wong Bayar Rp 1,8 Juta untuk Patenkan Citayam Fashion Week - GenPI.co
Istri Baim Wong, Paula Verhoeven bersama Bonge Citayam Fashion Week. Foto: Instagram/@paula_verhoeven

GenPI.co - Artis Baim Wong diketahui mengeluarkan uang senilai Rp 1,8 juta saat berusaha mematenkan merek Citayam Fashion Week (CFW).

Hal itu disampaikan Plt Direktur Jenderal Kekayaan Intelektual Kemenkumham Razilu saat konferensi pers di kawasan Kuningan, Jakarta, Selasa (26/7).

Razilu mengatakan uang senilai Rp 1,8 juta dikirimkan Baim Wong ketika mendaftarkan HaKI Citayam Fashion Week.

BACA JUGA:  Baim Wong Resmi Mencabut Pengajuan Merek Citayam Fashion Week

"Bukan dipungut, ya. Dia bayar sendiri melalui rekening," ujar Jazilu.

Jazilu menuturkan setiap pihak yang akan mendaftarkan merek tertentu memang dikenakan biaya.

BACA JUGA:  ABG Pasar Minggu Raup Keuntungan dari Citayam Fashion Week

Jazilu menyebut pihak umum dikenakan biaya Rp 1,8 juta.

Namun, pihaknya memiliki program tertentu yang bisa meringankan beban masyarakat saat ingin mengajukan merek.

BACA JUGA:  Sejumlah Anak Muda Tak Setuju Citayam Fashion Week Pindah ke PIK

"Untuk UMKM, lembaga pendidikan, dan lainnya biasanya lebih murah. Sekitar Rp 500 ribu," ungkapnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya