Tambah Keterampilan, Kowarteg Dukung Ganjar Gelar Pelatihan Usaha Mikro Kuliner

Tambah Keterampilan, Kowarteg Dukung Ganjar Gelar Pelatihan Usaha Mikro Kuliner - GenPI.co
Kowarteg Dukung Ganjar menggelar pelatihan usaha mikro kuliner untuk menambah keterampilan para pesertanya. (foto: Kowarteg Indonesia)

GenPI.co - Sukarelawan yang tergabung dalam Komunitas Warung Tegal (Kowarteg) Dukung Ganjar menggelar pelatihan usaha mikro kuliner untuk menambah keterampilan para pesertanya.

Ada pun pelatihan tersebut berlangsung bersama ibu-ibu dari prasejahtera di RT 009, RW 007, Kelurahan Slipi, Kecamatan Palmerah, Jakarta Barat.

Noehrozi selaku Koordinator Kowarteg Dukung Ganjar mengatakan mereka kembali menyasar ibu-ibu prasejahtera dalam kegiatan kanvasingnya.

BACA JUGA:  Survei Capres: Elektabilitas Prabowo Subianto Tak Terbendung, Ganjar dan Anies Keok

“Harapannya, dengan adanya pelatihan usaha mikro kuliner ini ibu-ibu memiliki keterampilan serta keahlian dalam memasak menu baru,” kata Noehrozi dalam rilis yang diterima GenPI.co, Kamis (3/8).

Dalam kegiatan yang diikuti puluhan ibu-ibu itu, sukarelawan Ganjar Pranowo tersebut mengajarkan membuat menu bumbu ayam bali.

BACA JUGA:  Harga Cabai Naik di Pasar, Mak Ganjar Lakukan Manuver Cerdas

“Menu ini tentu menjadi salah satu favorit dan kegemaran masyarakat, namun tidak banyak yang tahu cara membuatnya,” kata dia.

Oleh karena itu, melalui pelatihan ini, diharapkan ibu-ibu bisa mengetahui bahan masakan dan cara membuat bumbu ayam bali.

BACA JUGA:  Bantu Buka Usaha, Kowarteg Dukung Ganjar Gelar Pelatihan Buat Kue Putu

“Selain untuk menu masakan di rumah, bumbu ini juga bisa menjadi ide usaha kuliner,” ujar Noehrozi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya