Heboh! Lowongan Kerja di Disparekraf DKI Jakarta Harus Punya Iphone 13 Pro

Heboh! Lowongan Kerja di Disparekraf DKI Jakarta Harus Punya Iphone 13 Pro - GenPI.co
Informasi rekrutmen Disparekraf DKI Jakarta yang dibuka untuk Tenaga Ahli Publikasi Enjoy Jakarta Tahap 1 tahun 2024. (Foto: ANTARA/Instagram/@disparekrafdki/Siti)

GenPI.co - Lowongan kerja yang dibuka Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Disparekraf) DKI Jakarta viral di media sosial setelah kriteria pelamar diharuskan memiliki handphone iPhone 13 Pro untuk posisi content creator.

"Memiliki alat kerja sendiri, minimal Iphone 13 Pro atau setara," tulis lowongan kerja tersebut pada Kamis (25/1).

Namun demikian, poin tersebut telah dihapus dari daftar syarat lowongan kerja Disparekraf DKI Jakarta.

BACA JUGA:  Super Junior Siap Konser di Jakarta, Jangan Terlewat Tiketnya

Kepala Disparekraf DKI Jakarta Andhika Permata menegaskan iPhone 13 Pro sebagai syarat lowongan kerja untuk posisi content creator bukanlah persyaratan mutlak.

"Bukanlah persyaratan mutlak. Kami mengapresiasi keahlian dan kreativitas tanpa memandang perangkat yang dimiliki pelamar," kata dia, Jumat (26/1).

BACA JUGA:  KAI Buka Lowongan Kerja di Job Fair UGM, Cek Persyaratannya!

Lowongan kerja Disparekraf DKI Jakarta ini dibuka untuk Tenaga Ahli Publikasi Enjoy Jakarta.

Salah satunya untuk pengelolaan informasi di media sosial Disparekraf DKI.

BACA JUGA:  10 Jenis Lowongan Kerja Paling Banyak Diminati di Indonesia

Lowongan kerja ini dibuka untuk lulusan D3 dan S1 untuk semua jurusan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya