Ekey Terjun ke Industri Musik dengan Rilis Single Perdananya Hilang Arah

Ekey Terjun ke Industri Musik dengan Rilis Single Perdananya Hilang Arah - GenPI.co
Ekey terjun ke industri musik dengan rilis single perdananya Hilang Arah. Foto: Dok for GenPI.co

GenPI.co - Chief Executive Officer dari AKA Entertainment Indonesia asal Surabaya, Ekey akhirnya berani memulai terjun ke dunia tarik suara.

Ekey memulai awal kariernya dengan merilis lagu perdananya berjudul "Hilang Arah" dengan dibantu oleh Pika Iskandar sebagai penata musik.

"Hilang Arah" adalah sebuah lagu balada pop yang bercerita tentang sebuah pasangan yang merasa bahwa hubungannya sedang hilang arah dan berada di ujung tanduk.

BACA JUGA:  Meriah! Festival Pasar Musik 2023 Bangkitkan Semangat Milenial dan Gen Z

Menurut Ekey, setiap hubungan memang tak selalu bahagia, pasti banyak perbedaan pendapat dan juga jenuh.

"Ketika  hal tersebut terjadi yang kita butuhkan adalah sedikit ruang agar kita bisa menghargai hubungan yang dimiliki," ujar Ekey dalam konferensi pers virtual, Jumat (17/2/2023).

BACA JUGA:  Lestarikan Musik Tradisional, Srikandi Ganjar Gaungkan Belajar Angklung

Selama  proses perekaman lagu tentu ada beberapa hal memorable yang  terjadi, salah satunya Ekey ikut terharu dan tidak bisa menahan emosi ketika pertama kali mendengar lagu ini saat awal rekaman.

"Lagunya bener-bener menyentuh, aku sempat terharu dan  berhenti sebentar untuk menahan emosi yang cukup mengganggu ke suara. Untungnya setelah semua terkontrol, emosinya rekaman bisa berjalan dengan lancar," kata Ekey.

BACA JUGA:  Jadwal Konser Pasar Musik Festival: Dewa 19 dan Kangen Band Tampil

Ditambah dengan suara dentingan piano yang sendu serta lirik menyentuh yang dibawakan oleh vokal Ekey yang khas, lagu ini diharapkan dapat menjadi lagu yang dapat dinikmati oleh masyarakat luas.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya