Indonesia vs Malaysia: 2 Alasan Andritany Ardhiyasa Jadi Kapten

Indonesia vs Malaysia: 2 Alasan Andritany Ardhiyasa Jadi Kapten - GenPI.co
Tim Nasional Indonesia bertekad menggayang Malaysia pada laga perdana Kualifikasi Piala Dunia 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (5/9). Foto: PSSI

GenPI.Co - Ban kapten di Tim Nasional Indonesia menjelang laga melawan Malaysia pada Kualifikasi Piala Dunia 2022 berpindah.

Kiper Persija Andritany Ardhiyasa menggantikan Hansamu Yama Pranata sebagai kapten Timnas Indonesia.

Pelatih Timnas Indonesia Simon McMenemy memiliki alasan kuat menunjuk Andritany sebagai kapten.

BACA JUGA: Indonesia vs Malaysia: Ganyang Sekarang Juga!

"Dia punya pengalaman yang banyak. Apalagi dia udah sering main di stadion yang full, yang penuh dengan penonton,” kata McMenemy, Selasa (3/9).

Mantan pelatih Bhayangkara FC itu selama ini memang sering menjadikan pemain di dua posisi sebagai kapten.

Dia sering menjadikan kiper dan pemain belakang menjadi pemimpin di tim yang dibesutnya.

“Sebab, dia bisa melihat seluruh pertandingan dan mengorganisasi permainan," jelas McMenemy.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya