Golkar Evaluasi Kinerja Jokowi - Maruf Amin, Begini Isinya

Golkar Evaluasi Kinerja Jokowi - Maruf Amin, Begini Isinya - GenPI.co
Presiden Jokowi. Foto: Ricardo/JPNN.com

GenPI.co - Wakil Ketua DPP Golkar Ahmad Doli Kurnia blak-blakan memberikan evaluasi kepada pemerintahan Jokowi – Maruf Amin.

Evaluasi Doli ini berdasarkan dari satu ukuran saja.

"Bukan hanya kita, tapi dunia mengetahui bahwa Indonesia salah satu negara dinilai cukup berhasil melakukan pengendalian terhadap pandemi Covid-19," ucap Doli di DPP Golkar, Jakarta Barat, Rabu (20/10/2021).

BACA JUGA:  Novel Bamukmin Beri Rapor Merah ke Jokowi, Habib Rizieq Disebut

Menurut pandangan Doli, Indonesia termasuk negara yang tidak terjadi peristiwa yang begitu ekstrem.

"Ketika beberapa negara yang lain tiba-tiba melonjak tidak terkendali, alhamdulillah Indonesia negara yang dinilai berhasil untuk mengendalikan itu,” terangnya.

BACA JUGA:  Faisal Basri Sebut Jokowi Gagal, Nih Buktinya

Ketua Komisi II itu menambahkan suksesnya pengendalian Covid-19 merupakan bentuk keberhasilan pemerintah selama dua tahun ini.

"Jadi, dua tahun ini masa pemerintahan yang sulit, bukan hanya Indonesia, melainkan seluruh dunia. Pemerintah Jokowi seluruh dunia lagi dicoba, alhamdulillah Indonesia berhasil," ungkap dia.

BACA JUGA:  PAN Soroti 2 Tahun Pemerintahan Jokowi - Maruf Amin, Isinya Telak

Doli pun menerangkan saat ini pemerintah sedang menyelesaikan tugas-tugas dan pekerjaan rumah.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya