Duet Anies dan RK Pilpres 2024 Disebut Bakal Terganjal Hal Ini

Duet Anies dan RK Pilpres 2024 Disebut Bakal Terganjal Hal Ini - GenPI.co
Duet Anies dan RK Pilpres 2024 Disebut Bakal Terganjal Hal Ini - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil bersama Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. Foto: Rizal FS/Biro Adpim Jabar

GenPI.co - Pengamat Sosial-Politik dari Centre for Indonesia Strategic Actions (CISA) Herry Mendrofa membeberkan analisisnya soal peluang duet antara Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil di Pilpres 2024.

Ia menilai rumor duet Anies Baswedan dan Ridwan Kamil alias RK akan sulit terealisasi.

Menurut analisisnya, format capres-cawapres yang keduanya berasal dari sipil tidak menarik dalam Pilpres 2024.

BACA JUGA:  Anies Baswedan Bisa Mulus Maju Pilpres 2024, Pengamat Beber Ini

Hal itu tentunya menjadi gambaran betapa beratnya duet Anies-RK untuk direalisasikan.

"Jika ini jadi konsensus, di publik duet Anies dan RK sulit diminati," katanya kepada GenPI.co, Kamis (3/3).

BACA JUGA:  Ada 2 Modal Besar Prabowo untuk Memenangi Pilpres 2024, Apa Itu?

Selain itu, Herry menilai partai politik juga tidak menyiapkan kombinasi sipil-sipil di Pilpres 2024.

"Prediksi saya format sipil-militer atau sebaliknya akan digandrungi di 2024," ujarnya.

BACA JUGA:  Pakar: Duet Anies Baswedan-Ridwan Kamil Sulit di Pilpres 2024

Dia mengatakan, Anies dan RK sebenarnya memiliki modal elektabilitas dan popularitas.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya