Masyarakat Tidak Percaya Partai Politik, Ternyata ini Penyebabnya

Masyarakat Tidak Percaya Partai Politik, Ternyata ini Penyebabnya - GenPI.co
Direktur Pusat Studi Konstitusi (Pusako) Feri Amsari (Foto: ANTARA)

GenPI.co - Direktur Pusat Studi Konstitusi (Pusako) Feri Amsari menjelaskan bahwa ada banyak penyebab masyarakat tidak percaya dengan partai politik.

Hal itu Feri sampaikan merespons survei Indikator Politik Indonesia (IPI) yang menyatakan tingkat kepercayaan publik terhadap partai politik sangat rendah.

Feri mengatakan, salah satu penyebabnya ialah karena partai politik gagal menjadi perpanjangan tangan dari aspirasi masyarakat.

BACA JUGA:  Pakar Bongkar Alasan Partai Politik Tak Lagi Dipercaya, Menohok

“Partai politik gagal menjadi jembatan representasi publik dalam berbagai kebijakan negara atau pemerintah,” ujar Feri kepada GenPI.co, Rabu (6/4).

Feri menilai bahwa partai politik saat ini terlalu berjarak dengan publik. 

BACA JUGA:  Sentil Partai Politik, Idil Akbar: Masyarakat Tak Lagi Percaya

Pasalnya, selama ini partai politik tidak membangun komunikasi secara intens dengan publik.

“Partai hanya berupaya membangun komunikasi dengan publik menjelang pemilu saja,” kata Feri.

BACA JUGA:  Mahfudz Sidiq Akui Masyarakat Tak Percaya dengan Parpol

Selain itu, stigma yang buruk juga menjadi salah satu alasan mengapa publik memiliki krisis ketidakpercayaan terhadap partai politik. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya