Jika Ingin Menang Pilpres, Ridwan Kamil Harus Dulang Suara dari 5 Provinsi Ini

Jika Ingin Menang Pilpres, Ridwan Kamil Harus Dulang Suara dari 5 Provinsi Ini - GenPI.co
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil. Foto: dok. humas Prov Jabar

GenPI.co - Pengamat Politik Universitas Al-Azhar Ujang Komarudin menilai Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil harus bisa menaklukan beberapa daerah besar jika ingin menang Pilpres 2024.

Hal tersebut dia ucapkan menyoroti isu Kang Emil yang akan digadang menjadi kandidat dalam Pilpres 2024 sebagai cawapres.

Menurut Ujang, Ridwan Kamil perlu suara di beberapa daerah, seperti DKI Jakarta, Jawa Tengah, Jawa Barat, Jawa Timur, dan Banten.

BACA JUGA:  Pengamat: Ridwan Kamil Kuat di Jabar, Tetapi Tak Menjamin Menang Pilpres

“Dia tidak bisa menghiraukan daerah lain dan mengandalkan Jawa Barat saja,” ujar Ujang kepada GenPI.co, Senin (1/11).

Ujang juga menilai Ridwan Kamil merupakan tokoh yang biasa-biasa saja dan belum pantas mengikuti konstasi politik 2024.

BACA JUGA:  Punya Citra Netral, Ridwan Kamil Dinilai Bisa Dipasangkan Dengan Siapa Saja

Sebab, menurutnya, Kang Emil belum punya partai pendukung yang mengharapkan dirinya menjadi kontestan.

“Dia jadi gubernur Jawa Barat yang kedua itu karena dukungan Partai Golkar, dia mungkin tidak akan maju kalau tidak ada pendukung,” tuturnya.

BACA JUGA:  Pengamat: Ridwan Kamil Cawapres Potensial, Pasangannya Bisa Ketiban Untung

Selain itu, dirinya juga berpendapat bawha Ridwan Kamil hanya punya keuntungan sebagai kepala daerah yang aktif bermain media sosial.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya