Pengamanan Kampus Diperketat Buntut Temuan Brankas Narkoba UNM

Pengamanan Kampus Diperketat Buntut Temuan Brankas Narkoba UNM - GenPI.co
Kampus akan memperketat pengamanan setelah adanya kasus temuan brankas narkoba UNM Makassar. (Foto: ANTARA/Darwin Fatir.)

GenPI.co - Kampus akan memperketat pengamanan setelah adanya kasus temuan brankas narkoba UNM Makassar, Sulawesi Selatan.

Plh Rektor UNM Makassar Prof Ichsan Ali mengatakan pihaknya akan melakukan evaluasi secara penuh setelah adanya kasus tersebut.

“Tentu kami akan evaluasi semua. Termasuk memperketat pengamanan di semua kampus UNM,” katanya dikutip dari Antara, Selasa (13/6).

BACA JUGA:  Rektorat Respons Soal Dugaan Bunker Narkoba UNM Makassar

Brankas narkoba itu ditemukan di Fakultas Bahasa dan Sastra (FBS) wilayah kampus Parangtambung, Kecamatan Tamalate, Makassar.

Ichsan mengungkapkan masuknya narkoba di lingkungan kampus yang dibawa oleh oknum mantan mahasiswa UNM yang tidak selesai kuliah itu karena lemahnya pengawasan.

BACA JUGA:  Penjelasan Polisi Soal Dugaan Bunker Narkoba UNM Sulawesi Selatan

Menurut dia, kasus itu telah menjadi tamparan bagi pihak kampus dan hikmah supaya bersama memperbaiki kelemahan.

Dia menyampaikan sebenarnya sudah ada aturan mengenai batasan aktivitas di dalam kampus.

BACA JUGA:  Polda Sulsel Temukan Bunker Narkoba di Kampus Makassar, Jaringan ke Lapas

Tetapi masih ada saja mahasiswa yang diduga secara sembunyi-sembunyi beraktivitas di dalam kampus pada malam hari.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya