Rumor Koalisi Golkar-PAN, PKS NTB Anggap Bagus bagi Demokrasi

Rumor Koalisi Golkar-PAN, PKS NTB Anggap Bagus bagi Demokrasi - GenPI.co
PKS NTB tidak menganggap wacana koalisi Partai Golkar dan PAN akan menyulitkan Anies Baswedan sebagai calon presiden (capres). Foto: Sigid Kurniawan/Antara

GenPI.co - Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Nusa Tenggara Barat (NTB) tidak menganggap wacana koalisi Partai Golkar dengan Partai Amanat Nasional (PAN) menyulitkan Anies Baswedan sebagai calon presiden (capres) pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

Ketua DPW PKS NTB Yek Agil Al Haddar menilai wacana koalisi Golkar dan PAN justru bagus bagi demokrasi.

Menurut Yek Agil, masing-masing partai ataupun koalisi memiliki kalkulasi-kalkulasi politik menjelang Pilpres 2024.

BACA JUGA:  Erick Thohir Cocok Dampingi Anies Baswedan di Pilpres 2024, Pengamat Beber Alasannya

"Semua partai pasti optimistis koalisi yang dibangun sukses memenangi pilpres," kata Yek Agil kepada GenPI.co NTB, Minggu (9/7).

Wakil Ketua DPRD NTB itu juga menilai makin banyak koalisi dibangun, kian banyak calon pemimpin yang ikut Pilpres 2024.

BACA JUGA:  Airlangga Hartarto-Zulkifli Hasan Dicap Menyulitkan Anies Baswedan, Demokrat NTB Santai

Pihaknya enggan menanggapi terlalu jauh soal anggapan bahwa duet Airlangga Hartarto-Zulkifli Hasan menyulitkan Anies Baswedan.

Dia menganggap rakyat mempunyai banyak pilihan jikan capres kian banyak.

BACA JUGA:  Oligarki Merestui, Koalisi Golkar dan PAN Runtuhkan Anies Baswedan

"Itu bagus bagi kualitas demokrasi kita," tegas DPRD asal Praya, Lombok Tengah, itu.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya