Timnas AMIN Galang Donasi untuk Cetak APK Anies Baswedan dan Cak Imin

Timnas AMIN Galang Donasi untuk Cetak APK Anies Baswedan dan Cak Imin - GenPI.co
Timnas AMIN mulai galang donasi Rp 10 ribu per orang untuk mencetak APK pasangan Anies Baswedan dan Cak Imin. (Foto: ANTARA/Khaerul Izan)

GenPI.co - Timnas AMIN mulai galang donasi Rp 10 ribu per orang untuk mencetak alat peraga kampanye (APK) pasangan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar atau Cak Imin.

Jubir Timnas AMIN Billy David Nerotumilena mengatakan penggalangan donasi ini sudah dilakukan sejak seminggu terakhir melalui deputi saksi.

“Penggalangan donasi Rp 10 ribu per orang ini untuk cetak APK, terutama flyer dan baliho,” katanya dikutip dari Antara, Selasa (2/1).

BACA JUGA:  Rommy PPP Prediksi Anies Baswedan dan Cak Imin Maksimal Dapat 44 Persen Suara

Menurut Billy, dengan adanya tambahan dana itu maka akan bisa memperbanyak APK yang akan disebar ke daerah-daerah.

Dia mengakui pasangan yang diusung Koalisi Perubahan ini mempunyai baliho yang paling sedikit dibandingkan pasangan calon lainnya.

BACA JUGA:  Anies Baswedan Ditampar, Timnas AMIN: Pengamanan Ditingkatkan

Sukarelawan dan simpatisan pun berinisiatif untuk melakukan gerakan program spanduk rakyat, terutama di daerah-daerah.

Spanduk rakyat yang dibuat sukarelawan dan simpatisan ini dari bahan karung, kain dan sebagainya, berisi ajakan supaya memilih Anies Baswedan dan Cak Imin.

BACA JUGA:  Anies Baswedan: 40 Kota Akan Jadi Penggerak Perekonomian

“Kami mendorong ahar spanduk rakyat ini diperbanyak. Tidak harus cetak di percetakan. Tetapi dengan alat seadanya,” ucapnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya