Dituding Hina Anak Disabilitas, Zinidin Zidan Jawab Begini

Dituding Hina Anak Disabilitas, Zinidin Zidan Jawab Begini - GenPI.co
Zinidin Zidan dituding menghina anak-anak berkebutuhan khusus atau disabilitas karena kontennya di TikTok (Foto: Instagram/@zinidinzidan_real)

GenPI.co - Penyanyi cover sekaligus YouTuber Zinidan Zidan kembali harus berurusan dengan masalah lantaran konten yang ia bikin. Ia dituding menghina anak-anak berkebutuhan khusus (ABK) atau disabilitas karena kontennya

Dalam video yang diunggah di TikTok, penyanyi 23 tahun ini beserta temannya Tri Suaka tampak mengubah mimik wajah dan bergaya seperti anak disabilitas.

Video ini lantas medapatkan kritik keras dari warganet. Mereka dianggap tak punya empati meski perilaku mereka dilihat banyak orang.

BACA JUGA:  Disomasi Andika Kangen Band, Zinidin Zidan Meminta Maaf 

Menanggapi komentar ini, pria yang kini sedang bermasalah dengan Andika eks Kangen Band ini akhirnya minta maaf dan klarifikasi. Ia menyangkal telah menghina anak ABK.

“Kepada orang tua yang memiliki Anak Berkebutuhan Khusus (ABK), Demi Allah, saya dan Bang Tri Suaka tidak ada niat sama sekali untuk melecehkan atau menghina Anak Berkebutuhan Khusus,” tulis Zidan lewat unggahan foto di Instagram, Selasa (26/4).

BACA JUGA:  Diledek Trisuaka dan Zidan, Andika Kangen Band Malah Terima Kasih

Pria asal Sulawesi Tengah ini menyebut jika ia melakukan gerakan itu karena murni mengikuti gerakan yang sedang trending di media sosial berjudul KULBET (kul banget).

“Gerakan itu pun bukan kami yang menciptakan dan mempopulerkan. Kami membuat video itu saat trend kulbet sedang ramai,” imbuhnya.

“Kami pun tidak menyangka bahwa video tersebut bisa disalahartikan dan disebarkan hingga menimbulkan keresahan. Sekali lagi kami mohon maaf atas kehebohan yang terjadi,” paparnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya