Bersaing dengan Elkan Baggott, Fachruddin Aryanto Termotivasi

Bersaing dengan Elkan Baggott, Fachruddin Aryanto Termotivasi - GenPI.co
Akui persaingannya dengan Elkan Baggott, Fachruddin Aryanto langsung termotivasi. (foto: AFF)

GenPI.co - Bek senior Timnas Indonesia U23, Fachruddin Aryanto mengaku lebih termotivasi dengan ketatnya persaingan di lini belakang tim berjuluk Skuad Garuda Nusantara itu.

Seperti diketahui, Fachruddin merupakan salah satu dari empat pemain senior yang dipanggil pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae Yong untuk mengikuti pemusatan latihan (TC) yang difokuskan untuk persiapan mengikuti ajang SEA Games 2021 di Vietnam pada 6-22 Mei 2022.

“Ya, pasti banyak persaingan di posisi saya, ada Elkan Baggott, Alfeandra Dewangga, dan Rizky Ridho yang sudah mulai bagus,” ujarnya saat ditemui di Stadion Madya GBK, Jakarta, Selasa (12/4).

BACA JUGA:  Sedih, Timnas Futsal Putri Tahu Batal ke SEA Games dari Medsos

Menurutnya, itu menjadi motivasi baginya meskipun dirinya merupakan pemain senior.

“Harus bisa mengimbangi adik-adik,” tambahnya.

BACA JUGA:  Kesedihan Timnas Futsal Putra Indonesia Ikut SEA Games, Ada Apa?

Tidak hanya bersaing, Fachruddin melihat bahwa dirinya sebagai pemain senior, harus bisa memberikan contoh yang bagus di lapangan.

“Kami bersaing secara normal saja, menunjukkan yang terbaik,” ungkapnya.

BACA JUGA:  Timnas U-19 Jeblok Jangan Salahkan Shin Tae Yong, Ujar Pengamat

Dia mengatakan di luar lapangan para pemain senior menunjukkan mental dan attitude yang baik untuk para pemain muda lainnya di tim.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya