Pemain Persikabo Digenjot Habis-habisan untuk Piala Presiden 2022

Pemain Persikabo Digenjot Habis-habisan untuk Piala Presiden 2022 - GenPI.co
Ilustrasi - Pemain Persikabo digenjot habis-habisan untuk Piala Presiden 2022. Foto: PT LIB

GenPI.co - Pelatih Persikabo 1973 Djajang Nurdjaman memastikan timnya sudah siap menyambut Piala Presiden 2022 yang akan dimulai pada 11 Juni 2022.

Djajang mengatakan Persikabo terus berlatih dengan menyiapkan tim terbaik untuk di Piala Presiden 2022.

"Ya, kami akan memaksimalkan sisa waktu," ujar dia di Kabupaten Bogor, Selasa (7/6/2022).

BACA JUGA:  Soal Piala Presiden 2022, Begini Kata Pelatih Persikabo

Dia menambahkan Persikabo masih akan berlatih dua sampai tiga hari sebelum berlaga pada Piala Presiden 2022

Menurutnya, latihan itu untuk memoles timnya agar lebih baik.

BACA JUGA:  Jumpa Persikabo 1973 di Liga 1, Persija Jakarta Usung Misi Khusus

"Kami memperbaiki yang penting saja," tegas dia.

Djajang juga menuturkan skuadnya bisa dipastikan tidak menambah atau mengurangi komposisi tim yang ada.

BACA JUGA:  Kapasitas Penonton Bisa 75% di Piala Presiden 2022, Alhamdulillah

"Waktunya sempit," ungkap mantan pelatih Persib Bandung itu.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya