IOC dan FIFA Jumpa Erick Thohir di Bali, Pakar: Dukungan Dunia ke Indonesia

IOC dan FIFA Jumpa Erick Thohir di Bali, Pakar: Dukungan Dunia ke Indonesia - GenPI.co
Pakar olahraga melihat dunia memberikan dukungan kepada Indonesia terkait pertemuan antara Erick Thohir dengan FIFA dan IOC. (foto: instagram.com/erickthohir)

GenPI.co - Prof Dr. Djoko Pekik selaku Pakar Manajemen Prestasi Olahraga melihat dunia memberikan dukungan kepada Indonesia terkait pertemuan antara Erick Thohir dengan FIFA dan IOC di KTT G20, Bali.

Seperti diketahui, Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir saat ini tengah menemani Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk melakukan serangkaian kegiatan KTT G20 di Nusa Dua, Bali.

Di tengah kesibukan KTT G20, salah satu bos Persis Solo tersebut kembali bertemu dengan Presiden FIFA, Gianni Infantino.

BACA JUGA:  FIFA Pamer GDP Sepak Bola Dunia, Lebih Dari Rp4 Ribu Triliun

Pertemuan kali ini merupakan tindak lanjut komitmen FIFA bersama Indonesia dalam upaya mentransformasi dunia sepak bola.

Sekadar informasi, Erick Thohir ditugaskan khusus oleh Presiden Jokowi untuk mengawal proses transformasi tersebut.

BACA JUGA:  FIFA Turun Tangan soal Perang Rusia dan Ukraina saat Piala Dunia 2022

Hal itu pun menuai sorotan dari Djoko Pekik Irianto. Pakar Manajemen Prestasi Olahraga dari Universitas Negeri Yogyakarta itu mengapresiasi kehadiran International Olympic Committee (IOC) dan Federation International de Football Association (FIFA) pada KTT G20.

Kehadiran dua lembaga olahraga besar dunia itu dinilai sebagai bentuk dukungan dan perhatian besar terhadap kemajuan olahraga di Indonesia.

BACA JUGA:  Presiden FIFA Harap Rusia dan Ukraina Lakukan Gencatan Senjata saat Piala Dunia 2022

“Saya kira kehadiran dua institusi tertinggi dunia, IOC dan FIFA, adalah sesuatu yang perlu kita apresiasi ya,” ujar Djoko dari rilis yang diterima GenPI.co, Rabu (16/11).

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya