SEA Games 2023: Pelatih Vietnam Jujur, Timnas Indonesia U-22 Tidak Lemah

SEA Games 2023: Pelatih Vietnam Jujur, Timnas Indonesia U-22 Tidak Lemah - GenPI.co
Pelatih Vietnam, Philippe Troussier mengaku Timnas Indonesia U-22 bukanlah tim yang lemah di SEA Games 2023. (foto: PSSI)

GenPI.co - Pelatih Vietnam, Philippe Troussier mengaku Timnas Indonesia U-22 bukanlah tim yang lemah di SEA Games 2023.

Sanjungan tersebut diungkapkan oleh Troussier saat konferensi pers jelang laga melawan Timnas Indonesia U-22 pada ajang SEA Games 2023, Jumat (12/5).

Tidak hanya Timnas Indonesia U-22, Troussier juga menilai seluruh semifinalis SEA Games 2023 bukanlah tim yang lemah.

BACA JUGA:  Jelang Timnas Indonesia U-22 vs Vietnam, Indra Sjafri Tebar Ancaman

"Seluruh empat tim yang mencapai semifinal tidak ada yang lemah. Pertandingan selanjutnya tidak akan mudah, seluruh empat tim memiliki tujuan meraih tempat tertinggi. Tentu, ini adalah ajang olahraga yang akan selalu ada pemenang dan yang kalah," ucap Troussier dikutip dari Bongdaplus, Jumat (12/5).

Menyadari tidak ada tim yang lemah pada fase semifinal, Troussier pun mengaku sudah menyiapkan para pemainnya untuk tampil menjadi yang terbaik.

BACA JUGA:  Lawan Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2023, Pelatih Vietnam Tegang

"Di dalam pertandingan, orang yang paling berambisi, menunjukkan keberanian akan menang. Tidak hanya karena skor tapi juga semangat juang, keberanian, dan semangat untuk tim. Itulah yang kami siapkan untuk Vietnam sebelum pertandingan besok," ujar Troussier menambahkan.

Sebelumnya, Troussier sendiri mengatakan bahwa target awal Vietnam adalah lolos dari fase grup, dan mempertahankan status juara bertahan SEA Games.

BACA JUGA:  Vietnam Akui Timnas Indonesia U-22 Sangat Menyulitkan

"Sebelum menjalani turnamen, tujuan kami adalah melewati fase grup menuju semifinal. Kami sudah mencapai tujuan pertama. Dua edisi sebelumnya Vietnam meraih medali emas, Kami punya tanggungjawab mempertahankan posisi itu," tutup Troussier.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya