Ditinggal Sandro Tonali, Lini Tengah AC Milan Kosong Melompong

Ditinggal Sandro Tonali, Lini Tengah AC Milan Kosong Melompong - GenPI.co
Hengkangnya Sandro Tonali membuat lini tengah AC Milan bak kosong melompong untuk musim 2023/24. (foto: REUTERS/Daniele Mascolo)

GenPI.co - Hengkangnya Sandro Tonali membuat lini tengah AC Milan bak kosong melompong untuk musim 2023/24.

AC Milan tengah menjadi sorotan, karena melakukan aktivitas mengejutkan pada bursa transfer musim panas 2023.

Teranyar adalah Sandro Tonali, gelandang masa depan AC Milan dan Timnas Italia itu dijual ke klub Liga Primer Inggris, Newcastle United.

BACA JUGA:  Liverpool dan Real Madrid Bikin AC Milan Mati Kutu di Bursa Transfer

Tawaran menggiurkan senilai 70 juta euro atau Rp 1,1 triliun tak mampu ditolak oleh AC Milan untuk Tonali.

Dilansir dari La Gazzetta dello Sport, Selasa (27/6), penjualan Tonali akan berdampak buruk untuk lini tengah AC Milan.

BACA JUGA:  Jual Sandro Tonali, AC Milan Melemah di Bursa Transfer

Pasalnya, beberapa gelandang kunci AC Milan yang mampu membawa mereka menjuarai Serie A Italia 2021/22 dan semifinalis Liga Champions 2022/23 telah hilang.

Sebelum Tonali, ada pemain pinjaman Brahim Diaz yang ditarik kembali ke raksasa LaLiga Spanyol, Real Madrid.

BACA JUGA:  Kecewa dengan Inter, Lukaku Siap Berkhianat ke AC Milan di Bursa Transfer

Kemudian ada Ismael Bennacer yang belakangan kerap menepi ke pinggir lapangan karena cedera yang dialaminya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya