Bursa Transfer: Bayern Munchen Bayar Lebih dari Rp 1,67 triliun untuk Harry Kane

Bursa Transfer: Bayern Munchen Bayar Lebih dari Rp 1,67 triliun untuk Harry Kane - GenPI.co
Bayern Munchen kian resmi mendatangkan Harry Kane pada bursa transfer 2023 setelah mengeluarkan lebih dari Rp 1,67 triliun. (foto: twitter.com/England)

GenPI.co - Klub Bundesliga Jerman, Bayern Munchen dikabarkan kian resmi mendatangkan Harry Kane pada bursa transfer 2023 setelah mengeluarkan dana lebih dari Rp 1,67 triliun.

Hal tersebut dikonfirmasi secara langsung oleh pakar bursa transfer Eropa asal Italia, Fabrizio Romano, pada Kamis (10/8).

BACA JUGA:  Bursa Transfer: Ingin ke Barcelona, Neymar Ditolak Mentah-mentah oleh Xavi

"Bayern Munchen dikabarkan mencapai kesepakatan dengan Tottenham Hotspur untuk transfer penyerang asal Inggris, Harry Kane," tulis Romano.

BACA JUGA:  Bursa Transfer: Gagal ke West Ham United, Harry Maguire Tetap di MU

"Kesepakatan bernilai lebih dari 100 juta euro (sekitar Rp 1,67 triliun). Sekarang tergantung pada pemain yang harus segera memutuskan masa depannya," tambah Romano.

Jika pindah ke Bayern Munchen, Harry Kane langsung memecahkan rekor sebagai pemain termahal dalam sejarah Bundesliga Jerman.

BACA JUGA:  Bursa Transfer Barcelona: Gara-gara Xavi, Ansu Fati Merapat ke PSG

Sebelumnya, kedua klub memang telah melakukan pembicaraan terkait transfer Kane dalam beberapa pekan terakhir.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya