Timnas Indonesia U-23 Hoki di Stadion Abdullah bin Khalifa, Uzbekistan Cuek

Timnas Indonesia U-23 Hoki di Stadion Abdullah bin Khalifa, Uzbekistan Cuek - GenPI.co
Uzbekistan cuek dengan hoki yang selalu didapat Timnas Indonesia U-23 setiap bertanding di Stadion Abdullah bin Khalifa. (Foto: PSSI)

GenPI.co - Uzbekistan cuek dengan hoki yang selalu didapat Timnas Indonesia U-23 setiap bertanding di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar.

Timnas Indonesia U-23 akan melawan Uzbekistan pada babak semifinal Piala Asia U-23 2024, Senin (29/4) pukul 21:00 WIB.

Laga tersebut akan berlangsung di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, tempat di mana anak asuh Shin Tae Yong tidak terkalahkan.

BACA JUGA:  Terkait Nobar Timnas Indonesia U-23, Kemenpora Beri Pesan Tegas

Dari empat laga yang dimainkan baik dari tim senior atau tim U-23, Indonesia menyapu bersih dengan empat kemenangan, mencetak delapan gol, dan hanya kebobolan tiga gol.

Termasuk kemenangan adu penalti 11-10 (2-2 di waktu normal dan tambahan) melawan Korea Selatan di perempat final Piala Asia U-23 2024 beberapa hari yang lalu.

BACA JUGA:  Tonton Timnas Indonesia U-23 vs Uzbekistan, Erick Thohir Minta Tolong

Di stadion yang dibuka pada 15 Februari 2013 lalu itu, Indonesia juga bak bermain di kandang sendiri karena selalu dipenuhi ribuan suporter Merah Putih yang hadir secara langsung.

Meski begitu, Timur Kapadze selaku pelatih Uzbekistan U-23 cuek dan tidak peduli dengan rekor tersebut.

BACA JUGA:  Timnas Indonesia U-23 Tampil di Semifinal, Polda Kalteng Siapkan Nobar

Kapadze merasa hal itu tidak menciutkan nyali Uzbekistan yang sejauh ini menjadi tim dengan rekor sempurna di Piala Asia U-23 2024, dengan empat kemenangan dari empat laga, mencetak 12 gol dan tak kebobolan satu gol pun.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya